Momen Kearifan Lokal, Mara Ondak Buka Tradisi Buka Larangan Lubuk Batu Inggok

Realitakini.com -- Pasaman 
Calon Bupati Pasaman, Drs.H.Mara Ondak.MM berbaur bersama masyarakat Batu Batindiah membuka Lubuk larangan 

Pembukaan yang telah dinanti oleh masyarakat tersebut di tandai dengan menabur jala oleh calon Bupati nomor urut dua ini dengan  jargon Juara di  Lubuk Batu Inggok, Batu Batindiah Kecamatan Lubuksikaping, Sabtu (26/10/2024).

Ini bagian dari kearifan lokal  dan pelestarian budaya masyarakat serta pelestarian lingkungan," ujar mantan sekda Pasaman dari dua Bupati Pasaman.

Mara Ondak mengatakan pengambilan ikan larangan ini  mengandung banyak hal positif, salah satunya dapat menjalin hubungan silaturahmi, sehingga tercipta keharmonisan sesama bermasyarakat.

Sementara itu Ketua Pemuda, Batu Batindiah, Afdol Rahmat menyampaikan apresiasinya terhadap kehadiran Mara Ondak dengan dukungannya terhadap pelestarian budaya pengambilan ikan larangan.

Kami sebagai pemuda sangat bangga dan berterima kasih atas perhatian Pak Mara Ondak Dengan adanya dukungannya , kami merasa lebih semangat untuk menjaga tradisi ini dan melibatkan generasi muda dalam kegiatan positif seperti ini,” tutupnya. (Nurman)


Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels