Realitakini.com-Blitar
Mohamad Hardita Magdi, anggota DPRD Kota Blitar dari Fraksi Golkar, resmi di lantik sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Blitar periode 2024-2029. Dalam pelantikan yang berlangsung pada Kamis (10/10/2024), Dito, sapaan akrabnya,
menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada pimpinan Partai Golkar dan seluruh masyarakat yang telah mem berikan amanah dan kepercayaan kepadanya.
Sebagai wakil ketua yang terpilih dari partai dengan perolehan suara terbanyak ketiga pada Pemilu 2024, Dito mengakui bahwa kepercayaan ini merupakan tanggung jawab besar yang harus dijalan kan dengan penuh komitmen. Ia berjanji akan fokus untuk mengemban tugas dengan baik, terutama dalam merealisasi kan aspirasi masyarakat yang telah di sampaikan kepada DPRD.
“Alhamdulillah,pelantikan berjalan dengan lancar. Saya mengucapkan terima kasih kepada pimpinan Partai Golkar dan se luruh masyarakat yang telah memberi kan kepercayaan ini. Kami memohon doa restu agar dalam menjalankan amanah ini, kami dapat berfokus pada upaya me realisasikan apa yang menjadi aspirasi masyarakat,” ujar Dito.
Sebagai salah satu dari tiga pimpinan DPRD Kota Blitar, Dito akan bekerja sama dengan Ketua DPRD Kota Blitar, dr Syahrul Alim dari Fraksi PDI Perjuangan, dan Wakil
Ketua I, Adi Santoso dari Fraksi PKB. Ketiga pimpinan ini diharapkan mampu menjalan kan peran strategis dalam menjaga jalan nya pemerintahan dan pembangunan di Kota Blitar.
Dito juga menyatakan bahwa ia siap ber kolaborasi dengan seluruh anggota dewan dan mitra kerja di DPRD untuk memper juangkan kepentingan masyarakat. Sebagai perwakilan dari Fraksi Golkar, Dito me negaskan komitmennya dalam men dorong kebijakan yang pro-rakyat dan memper cepat realisasi berbagai program yang menyasar peningkatan kesejahteraan warga Kota Blitar.
“Kami akan bekerja maksimal bersama pimpinan DPRD lainnya. Prioritas kami adalah mendengarkan dan memperjuang kan suara masyarakat. Harapan kami, me lalui kerja sama yang solid antara legislatif dan eksekutif, kita bisa membawa perubah an yang positif bagi Kota Blitar,” tuturnya.
Dengan dilantiknya Dito sebagai Wakil Ketua DPRD, ia diharapkan mampu memberikan kontribusi yang signifikan dalam pembahasan kebijakan-kebijakan strategis, terutama dalam penyusunan anggaran dan pengawasan terhadap pe laksanaan program pemerintah daerah.
Dalam masa jabatannya, Dito bertekad untuk terus mendengar, memahami, dan memperjuangkan berbagai aspirasi yang datang dari masyarakat. Salah satu fokus utamanya adalah menyelaraskan kebijakan DPRD dengan kebutuhan riil masyarakat Kota Blitar, seperti peningkatan kualitas infrastruktur, layanan kesehatan, pendidik an, serta pemberdayaan ekonomi.
“Kami paham bahwa ada banyak harapan dari masyarakat yang ingin diwujudkan. Oleh karena itu, kami akan berupaya keras agar kebijakan-kebijakan yang kami buat benar-benar mencerminkan kebutuhan dan aspirasi masyarakat. Doakan kami agar selalu diberikan kekuatan untuk menjalankan tugas ini dengan sebaik-baiknya,” pungkas Dito. (edy)
Tags:
Jatim