Realitakini.com-Blitar
RSUD “Ngudi Waluyo” Wlingi, Kabupaten Blitar, mengadakan acara Sosialisasi Sadar Lingkungan bertempat di Aula Gatotkaca Utara, pada Kamis (12/09/2024) Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rumah sakit untuk mengimplementasikan konsep green hospital, yang tidak hanya berfokus pada aspek ekonomi, tetapi juga mencakup pem bangunan berkelanjutan, pengelolaan lingkungan,dan pemberdayaan masyarakat
Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkat kan kesadaran masyarakat akan penting nya menjaga lingkungan hidup. Dengan pendekatan konsep smart environment, RSUD “Ngudi Waluyo” berharap dapat mewujudkan pembangun an yang ramah lingkungan dan berkelanjut an. Kegiatan ini melibatkan par tisipasi karyawan rumah sakit, masyarakat sekitar, serta para pegiat lingkungan di wilayah Blitar.Kamis (12/09/2024)
Dalam arahannya, dr. Denny Christianto, MMRS, Wakil Direktur Pelayanan RSUD "Ngudi Waluyo", menyampaikan penting nya mengelola lingkungan dengan baik. "Lingkungan yang bersih dan sehat sangat penting agar pengunjung rumah sakit dapat merasakan kenyamanan dan bebas dari polusi," ujarnya.
Acara ini juga menghadirkan narasumber dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blitar, Pramesthi Dwiyani, ST, MM, yang membawakan materi mengenai pengelola an lingkungan hidup yang sesuai dengan regulasi. Ia menekankan bahwa kesadaran akan lingkungan harus dimulai dari diri sendiri dan lingkungan rumah tangga. Salah satu isu utama yang diangkat adalah masalah sampah, terutama sampah rumah tangga, yang jika tidak dikelola dengan benar, dapat menimbulkan masa lah serius bagi lingkungan.
“Sampah menjadi bagian penting dari kehidupan kita sehari-hari dan bisa men jadi masalah jika tidak dikelola dengan baik. Oleh karena itu, kita semua harus berperan aktif dalam mengurangi dampak sampah,” ungkap Pramesthi.
Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkat kan partisipasi masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan, mengurangi polusi, serta menciptakan ruang terbuka hijau. Selain itu, dengan lingkungan yang bersih, sehat, dan bebas dari sampah, masyarakat diharapkan dapat hidup dengan lebih sehat, terhindar dari berbagai penyakit yang disebabkan oleh lingkungan kotor.
Melalui kegiatan ini, RSUD "Ngudi Waluyo" berkomitmen untuk terus mengembangkan konsep green hospital, menciptakan sinergi antara pelayanan kesehatan dan keber lanjutan lingkungan hidup untuk generasi mendatang. (edy)
Tags:
Jatim