Pucuk Adat Nagari Tanjung Betung Dukung Mara Ondak dan Desrizal


Realitakini.com-- Pasaman 
Saiful Tarma Rajo Nan Bumi Pucuk adat Nagari Tanjung Betung Kecamatan Rao Selatan menyatakan dukungannya kepada calon Bupati dan Wakil Bupati Pasaman, Drs.H.Mara Ondak dan Desrizal.SKM, M.Kes.

Pertimbangan mendasar sehingga kami menyatakan dukungan ke Mara Ondak - Desrizal (MODE) karena mereka sangat memahami pemerintahan.Dari apa yang  jalani  sebagai seorang birokrat, mulai dari bawah, Pengalaman inilah yang kita nilai sebagai tokoh yang mampu memimpin Pasaman kedepan," ujarnya saat sosialisasi pasangan MODE di Pasar Kauman, Sabtu malam (28/9/2024).

Ia juga menyebutkan Paslon MODE ini mempunyai gagasan dan mengerti dengan geografis serta keberagaman masyarakat di Kabupaten Pasaman.Hal itu telah di buktikan Mara Ondak  saat menjabat Sekretaris Daerah dan Desrizal saat menjabat Kepala Dinas Kesehatan Pasaman.

Untuk itu saya selaku Pucuk adat  Nagari Tanjung Betung dan masyarakat memberikan dukungan serta akan menenangkan pasangan calon Mara Ondak dan Desrizal no urut 2 pada 27 November mendatang. 

Paslon MODE sangat memahami bagaimana memimpin rakyat yang beraneka suku dan Keanekaragaman itu menjadi fondasi yang kuat untuk pembangunan Pasaman kedepan," pungkasnya.

Sementara itu Yasri Roland anggota DPRD Kabupaten Pasaman empat periode mengatakan kenapa kami  menyatakan dukungan kepada MODE selain didukung 7 (tujuh) partai dengan 21 anggota DPRD Kabupaten Pasaman dan mereka didukung oleh Presiden Prabowo Subianto dari partai Gerindra dan di dukung lima anggota DPR RI terpilih.

Yasri yang akrab di panggil Udo ini juga mengatakan tanpa didukung parlemen baik dari tingkat DPRD Kabupaten Pasaman, Provinsi Sumatera Barat dan DPRI RI  ini semua program pro rakyat ini tidak akan terwujud.
 
Selain itu mereka juga di dukung dua tokoh besar Kabupaten Pasaman yakni H.Benny Utama dan H Yusuf Lubis. Untuk itu kami meyakini pasangan ini akan mampu untuk mewujudkan  Pasaman Maju Adil dan Sejahtera, "tutupnya. (Nurman)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels