Pasangan Calon Bupati duan wakil Bupati Pasaman no urut 2, Drs H Mara Ondak dan Desrizal SKM, gelar kampanye perdana dengan bersilaturahmi dengan masyarakat Durian Tinggi Kecamatan Lubuksikaping.
Kegiatan Paslon yang bertagline MODE ini menjadikan momentum ini untuk menyampaikan program-program untuk lima tahun kedepan kepada masyarakat setempat.
Kedatangan Mara Ondak dan Desrizal disambut hangat warga. Dari pantauan awak media terlihat hadir anggota DPRD Kabupaten Pasaman, Ketua partai politik pendukung, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh wanita dan tokoh pemuda di Cubadak Gadang Nagari Durian Tinggi Lubuksikaping, Rabu malam (25/9/2024).
Calon Bupati Pasaman,Mara Ondak mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah meluangkan waktunya untuk dapat hadir dalam sosialisasi dan menjelaskan program prioritas paslon MODE.
Karena saya pernah tinggal disini selama 20 tahun Kampung Cubadak Gadang ini adalah kampung kedua bagi saya,apalagi ini juga kampung calon wakil Bupati Pasaman, Desrizal," ujarnya.
Ia juga menerangkan kenapa kita didukung 7 ( tujuh) partai dengan 21 anggota DPRD Kabupaten Pasaman serta dukungan tiga anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat dan lima anggota DPR RI yang akan dilantik pada awal Oktober nanti.
Untuk mewujudkan program prioritas kita ini perlu dukungan dari parlemen baik dari tingkat Kabupaten, Provinsi maupun Pusat, tanpa dukungan parlemen kita tidak bisa apa untuk melakukan pembangunan untuk Kabupaten Pasaman," ungkapnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Pasaman Desrizal menyebutkan pasangan Mara Ondak dan Desrizal di dukung oleh dua Bupati sebelumnya H.Benny Utama dan H.Yusuf Lubis serta Daniel Lubis dan Hamdi Burhan.
Menurutnya Paslon MODE akan menyempurnakan program - program yang dilaksanakan H. Benny Utama dan H.Yusuf Lubis.
Sementara itu Tokoh Masyarakat Durian Tinggi, M.Fauzi menjelaskan salah satu alasan kuat mendukung pasangan ini latar belakang Desrizal sebagai putra daerah yang dikenal baik oleh masyarakat Durian Tinggi. Menurutnya, memberi kesempatan untuk putra yang mempunyai rekam jejak baik adalah langkah baik untuk memajukan Pasaman.
Selain itu, M. Fauzi menekankan bahwa kedua calon Bupati dan Wakil Bupati ini mempunyai pengalaman yang cukup di birokrasi. Pengalaman tersebut dianggap sebagai modal penting untuk memimpin daerah.
Saya, yakin bukan hanya masyarakat Durian Tinggi saja mengenal mereka berdua baik, tetapi masyarakat Pasaman cukup mengenal dua birokrat senior ini," pungkasnya.(Nurman)
Tags:
pasaman