Irsyad Safar : Mari Adopsi Semangat Para Pahlawan Dalam Mengisi Kemerdekaan

Realitakini.com- Padang 
Momen HUT RI, mesti menjadi momen untuk mengenang kembali beratnya perjuangan meraih ke merdekaan. Dengan mengingat sejarah maka akan muncul rasa untuk berjuang mengisi kemerdekaan menuju Indonesia maju dan sejahtera. 

Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPRD Sumbar, Irsyad Safar pasca menghadiri kegiatan renungan suci di Taman Makam Pahlawan Kusuma Negara sebagai bagian dari peringan HUT RI. 

Irsyad mengatakan kegiatan tersebut merupakan wujud penghormatan dan rasa syukur atas pengorbanan para pahlawan yang telah gugur demi mewujudkan kemerdekaan RI. 

"Dengan semangat juang para pahlawan mari kita lanjutkan perjuangan untuk membangun Indonesia yang lebih maju dan sejahtera," katanya. 

Irsyad mengatakan, walaupun Indonesia telah lama meraih kemerdekaan, namun perjuangan belumlah usai. Perlu banyak upaya dan usaha dan upaya yang perlu dilakukan untuk menyelesaikan berbagai persoalan. Termasuk pula upaya untuk menjadikan masyarakat sejahtera. 

"Mari kita adopsi semangat para pahlawan untuk mengoptimalkan semangat mengisi kemerdekaan," paparnya.(*)

Post a Comment

Previous Post Next Post