Beredar Isu Batal Dampingi Hairan Sebagai Cawabup, Ini Kata Ustad Amin

Realitakini.com, Tanjabbar
M Amin Abdullah SKM M Kes, atau lebih dikenal dengan sapaan Ustad Amin, yang merupakan sebagai Ahli dalam bidang Kesehatan masyarakat, dan juga sebagai mantan Birokrat lebih kurang selama 35 tahun yang berkarir sebagai ASN, serta  Aktivis da'wah.

Orang yang  berpengaruh di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) ini menegaskan, bahwa dirinya tetap akan mendampingi Hairan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tanjabbar mendatang.

Isu mengenai pembatalan keikutsertaannya sebagai pasangan Hairan merebak di masyarakat dalam beberapa hari terakhir. Namun, Ustad Amin dengan tegas membantah rumor tersebut.

Ustad Amin menyatakan, dirinya menegaskan bahwa ia sudah komitmen untuk mendampingi Hairan sebagai Calon Wakil Bupati (Cawabup) Tanjabbar pada Pilkada mendatang. 

"Saya ingin menegaskan kepada seluruh masyarakat Tanjabbar, bahwa saya tetap berkomitmen untuk mendampingi Hairan dalam Pilkada kali ini. Tidak ada alasan bagi saya untuk mundur, dan kami berdua memiliki visi dan misi yang sama untuk membangun Tanjabbar yang lebih baik," tegas Ustad Amin, via WhatsApp, kepada Realitakini.com, Kamis (8/8/2024) pagi.

Ustad Amin juga menjelaskan, bahwa isu pembatalan tersebut hanyalah upaya untuk mengganggu konsentrasi timnya dan merusak citra pasangan tersebut. 

"Kami sadar, bahwa Pilkada adalah momen penting dan akan selalu ada pihak yang mencoba menggoyahkan kepercayaan masyarakat. Namun, saya ingin menegaskan kembali komitmen kami untuk tetap bersatu dan berjuang demi kemenangan yang lebih besar," timpal Ustad Amin. 

Terpisah, sementara itu, H Hairan SH, yang merupakan seorang kandidat Calon Bupati (Cabup) Tanjabbar menambahkan, bahwa dirinya sangat mengapresiasi dukungan penuh yang disampaikan oleh Ustad Amin.

"Kerjasama kami sudah terjalin dengan baik, dan saya yakin dengan dukungan Ustad Amin kami bisa membawa perubahan positif bagi Tanjabbar. Kami meminta masyarakat untuk tidak terpengaruh oleh berita-berita yang tidak benar dan tetap mendukung perjuangan kami," ujar Hairan.

Hairan juga menegaskan, dengan adanya klarifikasi yang disampaikan Ustad Amin, diharapkan masyarakat Tanjabbar mendapatkan informasi yang benar dan tidak mudah terpengaruh oleh isu-isu yang tidak jelas sumbernya. 

"Kami berdua berjanji akan terus bekerja keras untuk merealisasikan visi mereka dan memberikan yang terbaik bagi Tanjabbar," pungkas Hairan. (MC-HA)

Post a Comment

Previous Post Next Post