Direktur Media Center " SUKA " Damsir : Sikapi Dengan Santai Isu Borong Partai Yang Merebak Di tengah Masyarakat, Dan Di Jejaring Sosial.

Realitakini.com-Merangin 
Popularitas Balon Bupati dan Wakil Bupati Merangin M. Syukur dan Khafied Moein ( SUKA) Yang menjadi perbincangan hangat di Kalangan Masyarakat Merangin, Jejaring Sosial dan bagi Bakal Calon Bupati lain nya yang akan Maju pada Pilkada Merangin  2024 Mendatang.

Ketua Tim Media Center Syukur - Khafied , " Damsir Karim"di ruang Kerjanya d iPosko Pemenangan SUKA di Hotel Bangko Indah Jalan Rang Kayo Hitam lintas Sumatra Bangko.Pada Jum'at ( 5/6/2024)

 Ia menjelaskan," Pasangan Balon Bupati Syukur - Khafied ( SUKA) Meski telah me ngantongi 12 kursi dukungan dari be berapa Parpol,  diantara nya dari partai PKB (3 kursi), Nasdem (4 kursi) dan PAN (5 kursi), saya rasa Sudah lebih dari cukup, pungkasnya.

Bahkan beberapa partai besar dikabarkan bakal melabuhkan dukungan kepada (SUKA). Isu borong partai, lawan kotak kosong hingga calon boneka pun merebak dan menjadi buah bibir dijejaring sosial. Mungkin itu adalah Sebatas Isu dan Penikmat Obrolan belaka, bantah Damsir.

Damsir juga Menjelaskan dari 35 kursi jumlah keseluruhan di DPRD Merangin,16 kursi yang telah diklaim dan Menentukan arah dan dukungannya Kepada Bakal Calon ( Balon) Bupati dan Wakil Bupati Merangin di 2024 ini ujar Damsir.

Jadi Masih ada 19 kursi yang bisa diperebut kan. Diantaranya adalah Partai Golongan Karya (4 Kursi), Gerindra (4 Kursi), Perindo (3 Kursi) Demokrat (3 Kursi) PKS (2), PDIP (2 kursi) dan Hanura (1 kursi).jelas Damsir.

Mengenai dukungan baru dari partai lain, lanjutnya, itu merupakan hak preoregatif partai. Menurutnya, masih ada 19 kursi dari 7 partai yang belum menyatakan arah dukungannya.Setiap bakal calon yang akan maju memiliki kedekatan dengan partai politik. Tentu saja ini akan menjadi ajang adu kepiawaian dalam hal lobi politik.

Mengenai Siapa dan berapa Bakal Calon ( Balon) Bupati Merangin yang Bakal Maju pada Ajang Pilkada Merangin 2024 nanti baik itu dengan 2 pasang, 3 pasang bahkan 4 pasang. Bagi kami itu Sah - sah saja, Siapa pun yang bakal Maju sebagai lawan ber demokrasi yang di putuskan oleh KPU, kami akan mengikuti nya dengan Senang hati Sesuai dengan Peraturan Azas ber demokrasi Di Negara Kita. Sebab, itu lah demokrasi yang sesungguhnya," beber Damsyir.

"Kami juga mengapresiasi dan Mengucap kan Terima Kasih yang Sebesar - besarnya setiap dukungan untuk pasangan SUKA.
Baik itu bentuk dukungan dari kalangan Masyarakat Ataupun dari PartaiPengusung.
 Kami menganggap itu sebagai bentuk kepercayaan dan penghargaan yang luar biasa. Tentu saja kami menerima dan me nyambut dengan Muko yang jernih danhati nan lapang," pungkasnya. ( Mansurdin)

Post a Comment

Previous Post Next Post