Salurkan Ke 373 Penerima, Ini Penjelasan Kades Bendosari Blitar

Realitakini.com-Blitar
Keluarga Penerima Bantuan Pangan (PBP) Desa Bendosari Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar  bisa tersenyum lega. Pasalnya, ditengah masih tingginya haga beras, Pemerintah Desa Bendosari meng gelontorkan beras bantuan kepada 373  penerima.Rabu (26/06/2024)

Penerima bantuan pangan ini sudah di salurkan 5 tahap. Yakni, pada bulan Februari, Maret, April, Mei dan Juni. PBP merupakan Cadangan Beras Pemerintah untuk Bantuan Pangan 2024,  yang di laksanakan oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas) dan Perum BULOG. 

Kepala Desa Bendosari, Kecamatan Kademangan, Sunarko mengatakan, bantu an pangan beras ini ditujukan untuk men jaga daya beli masyarakat khususnya bagi masyarakat miskin dan yang rentan ter hadap dampak kenaikan harga pangan.

“Semoga dengan adanya penyaluran bahan pangan ini dapat membantu masyarakat, khususnya masyarakat yang membutuh kan,"katanya. 

Narko sapaan akrab kepala Desa Bendosari ini menjelaskan, program pembagian cadangan beras ini merupakan bantuan sosial dari pemerintah dalam upaya untuk mengurangi beban pengeluaran masyarakat penerima manfaat danMenjadi bagian langkah konkrit dari upaya menjaga stabilitas harga bahan pangan kebutuhan pokok masyarakat, program ini diharapkan dapat memberikan bantuan yang signifikan bagi KPM.

"Semoga dengan adanya program pembagi an cadangan beras ini dapat memberikan bantuan yang bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan dan membantumereka untuk mengatasi kesulitan ekonomi yang dihadapi saat ini,"tutupnya. ( edy )

Post a Comment

Previous Post Next Post