Kota Solok Gelar Forum Konsultasi Publik RPJPD 2025-2045 dan RKPD 2025

Realitakini.com Kota Solok
Pemerintah Kota (Pemko) Solok melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) mengada kan Forum Konsultasi Publik RPJPD 2025-2045 dan RKPD 2025 Kota Solok. Forum Konsultasi Publik tersebut diadakan di Akmal Room Gedung Bappeda Kota Solok, Senin (29/01/2024).

Selain Walikota Solok Zul Elfian Umar, Forum Konsultasi Publik tersebut dihadiri oleh 135 peserta, dia ntaranya Ketua DPRD Kota Solok, Kepala OPD, BUMD, Ketua KADIN, Ketua Baznas, KAN serta Forum Anak Nagari dan stakeholder lainnya.

Tujuan Forum Konsultasi Publik tersebut diadakan adalah untuk merumuskan kebutuhan pembangunan Kota Solok, dan mendapatkan aspirasi masyarakat.

Ketua DPRD Kota Solok menyebutkan bahwa RKPD dan RPJPD penting dalam mengalokasikan pem bangunan, yang melibatkan Musrenbang tingkat kelurahan, kecamatan, dan kota.

Pada kesempatan itu, Walikota Solok Zul Elfian Umar juga menyampaikan harapan Kota Solok, semoga menjadi kota indah, aman, nyaman, dan berkembang pesat.

Kepala Bappeda menekankan pentingnya melihat Kota Solok dari berbagai perspektif. Ia juga menyuara kan harapan mencapai 0 persen kemiskinan dan mempertahankan tagline “Maju dan Berkelanjut an”.

Narasumber dari Bappeda Provinsi Sumatera Barat menyebut, RPJPD Kota Solok sebanding dengan tingkat provinsi dan nasional, dengan sumber dana dari APBD dan lainnya.

"Tantangan utama pembangunan kota Solok mencakup pertumbuhan penduduk, ekonomi, lingkungan, infrastruktur, dan pengelolaan sampah. Diharapkan dengan adanya forum ini, dapat membantu Kota Solok dalam meningkatkan pembangunan yang lebih baik lagi," tutupnya. (Rd)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels