Jalin Komunkasi Serta Hubungan Yang Erat ,Anggota Satgas TMMD, Ikuti Seni Beladiri Pencak Silat Di Desa Kembang Ayun,

Realitakini.com-Kambang Ayun 
Selain pembangunan beberapa infrastruktur di wilayah Desa Kembang Ayun Kecamatan MannaKabupaten Bengkulu Selatan dan kegiatan nonfisik lainya dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa( (TMMD)  ke-118 Kodim 0408/BS, Satgas TMMD juga melaksanakan kegiatan lainya guna terjalin komunkasi serta hubungan yang erat dari berbagai kalangan anggota Satgas TMMD, turut serta dalam rangkaian Kegiatan TMMD dengan mengikuti seni beladiri pencak silat di Desa Kembang Ayun, Minggu (10/15/2023).

Suatu kebanggan tersendiri bagi anggota Satgas TMMD Pratu Damar yang merupakan seorang Prajurit TNI dari Detasemen Zeni Tempur 14 yang tergabung  dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 yang dilaksanakan saat ini memberikan banyak pengalaman yang positif baginya.

Beladiri merupakan suatu keharusan yang dimiliki oleh seorang Prajurit TNI. Dengan bekal beladiri, seorang Prajurit dapat mempertahankan Negaranya dan menjaga dirinya.

Ketua PSHT Serka Wakimin mengucapkan terima kasih kepada Anggota TNI yang sudah meluangkan waktunya untuk bertemu dalam rangka mempererat silaturahmi. Karena dinilai banyak dari Anggota TNI yang rata-rata mengikuti dan menjadi warga PSHT yang sudah lama latihan.

Diharapkan para Anggota TNI yang saat ini sedang bertugas melaksanakan TMMD Ke-118 di Desa Kembang Ayun untuk lebih bersinergi lagi dan sukses sampai terselesaikannya program TMMD, tutupnya (pendim08- RK).

Post a Comment

Previous Post Next Post