Realitakini.com-- Blitar.
Festival Santri KEREN Kota Blitar Tahun 2023 dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional yang diselenggarakan di Aloon-aloon Kota Blitar mulai 26 sampai dengan 29 Oktober 2023 berjalan sukses dan lancar.
Dibalik kesuksesan acara yang mengusung tema “Bersatu Dalam Kebersamaan Untuk Peradaban Bangsa ” tersebut, Wali Kota Blitar Drs. H. Santoso, M.Pd menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat Kota Blitar atas kekompakannya terutama dalam mendukung program Blitar Keren.
“Terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat Kota Blitar karena telah kompak dalam mendukung pelaksanaan program Blitar Keren, ada keyakinan dan optimisme bahwa program ini secara riil mem bawa kontribusi kepada masyarakat,” kata Santoso, Senin (30/10/2023).
Menurut Santoso, peringatan Hari Santri tahun 2023 di Kota Blitar ini dikemas sangat istimewa, selain kegiatan resmi upacara, juga diselenggarakan Bazar Santri Keren yang didalam terdapat sejumlah kegiatan yang menarik dan bermanfaat.
“Festival Santri Keren ini sangat selaras dengan visi Kota Blitar yaitu untuk mewujudkan Kota Blitar yang Keren, Unggul, Makmur dan Bermartabat,” jelasnya.
Terakhir, Wali Kota Santoso juga memohon doa restu untuk Pemerintah Kota Blitar kepada para ulama dan kyai agar program Blitar Keren di Kota Blitar agar semakin banyak bermanfaat bagi masyarakat.
“Mohon doa restunya kepada para ulama dan kyai agar program Blitar Keren di Kota Blitar semakin banyak bermanfaat bagi masyarakat,” imbuhnya.
Sebagai informasi, pembukaan Festival Santri KEREN Kota Blitar Tahun 2023 yang diselenggarakan di Aloon-aloon Kot Blitar pada Kamis (26/10/2023) malam tersebut ditandai dengan pemukulan bedug visual oleh Wali Kota Santoso, Sekda Kota Blitar, jajaran Forkopimda tersebut juga disaksikan ribuan santri yang hadir memadati lokasi.
Adapun rangkaian kegiatan dari Festival Santri KEREN Kota Blitar Tahun 2023 dimulai dari kegiatan ziarah muassis PCNU Kota Blitar 20 Oktober, Pembukaan Bazar dan Istigotsah pada 26 Oktober, Rutinan tombo ati bersama Gus Iqdam pada 27 Oktober, Festival Sholawat Banjari Se Jatim tanggal 28 Oktober dan Jalan Sehat pada 29 Oktober dengan hadiah utama umroh gratis.
Dalam Festival Santri KEREN Kota Blitar Tahun 2023 juga didukung kegiatan pendukung lainnya seperti, lomba futsal santri, lomba qiroatul kutun dan lain sebagainya. ( kmf/ edy)
Tags:
Jatim