Anggota Satgas TMMD Reguler Ke – 118 Laksanakan Yasinan Dan Doa Bersama Masyarakat

Realitakini.com-Bengkulu Selatan 
Anggota satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke – 118 melaksanakan kegiatan Yasinan dan doa bersama masyarakat di Desa Kembang Ayun, Bertempat di Masjid Darul Iman Desa Kembang Ayun. Minggu (24/9/2023) 

Kegiatan  yasinan dan doa bersama ini dilakukan usai waktu sholat Magrib secara berjamaah, ini guna meningkatkan keimanan, ketaqwaan, dan keakraban bersama masyarakat sekitar lokasi TMMD agar tejalin tali silaturahmi yang baik. 

 “Kegiatan keagamaan, di samping sebagai sarana meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, juga sebagai sarana kita untuk menjalin silaturahmi kepada masyarakat di desa lokasi sasaran TMMD. Serta sebagai sarana komunikasi sosial bersama antara warga dengan Prajurit TNI yang lagi bertugas di Desa Kembang ayun. Dengan komunikasi sosial kita bisa mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” terang Kapten Inf Edi Setiawan selaku Dan SSK satgas TMMD ke 118 tahun 2023.

Dalam kegiatan keagamaan tersebut, menurut Kapten Inf Edy Setiawan, mereka secara bersama-sama mengikuti pembacaan yasin dan tahlil serta doa keselamatan yang ditujukan kepada para leluhur. 

"Tak hanya itu, warga dan anggota Satgas TMMD dalam bekerja pada sasaran fisik maupun nonfisik juga di doakan. Dengan tujuan selalu diberi kesehatan, kelancaran, keselamatan serta perlindungan Allah SWT," tambahnya.(*RK)

Post a Comment

Previous Post Next Post