Pj Bupati kepulauan Mentawai Meminta Balai Benih Ikan Pantai Dikelola Maksimal

Realitakini.com- Mentawai 
Penjabat Pj Bupati Mentawai, Fernando J Simanjuntak meninjau Balai Benih Ikan Pantai (BBIP) Sikakap, Kamis (1/6/2023).

Dalam kunjungannya PJ Bupati tersebut turut hadir Kasat PP dan Damkar, Sekretaris Perindakop, Sekretaris Dinas Kelautan dan Kepala Bagian Administrasi Pembangunan.

Dalam kunjungan ini selain untuk bersilaturahmi dengan jajaran Dinas Perikanan Kepulauan Mentawai, serta melihat dari dekat kondisi Balai Benih Ikan Pantai (BBIP) milik pemerintah daerah.

Pj Bupati kepulauan Mentawai meminta seluruh jajaran Dinas Perikanan termasuk BBIP untuk melakukan Inovasi - Inovasi dalam penggembangan budidaya perikanan. PJ Bupati Mentawai yang juga memiliki jabatan devinitif sebagai kepala BBPAT Sukabumi, meninjau langsung bagaimana perekonomian dan pembangunan di Sikakap.

PJ Bupati Mentawai juga meminta BBIP Sikakap dapat ditata agar lebih optimal. Bahkan menurut beliau BBIP Sikakap dapat di kembangkan sebagai sentra pembibitan udang lobster dan ikan kerapu. Pembibitan udang lobster lebih cepat produksi di banding dari ikan kerapu untuk pemasaran dan harga udang lobster lebih baik. Udang lobster ini yang di anggap mampu mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat.

" Saya rekomendasikan untuk pindah ke pembibitan udang lobster karena lebih cepat dalam produksi dan market gemuk segera kerjasama untuk pembenihan lobster. Ujar Pj Bupati Fernando.

Terlebih dengan pengalaman yang bapak miliki tentang budidaya ikan kami berharap di bawah ke pemimpinan bapak Mentawai dapat menjadi sentral pengekspor udang lobster. Demi  kemajuan daerah dan juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat Mentawai.( Aj-RK)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels