Jadikan Guru PAUD Profesional Dan Berkualitas, Dinas Pendidikan Kepulauan Mentawai Gelar Diklat Berjenjang

Realitakini.com- Mentawai
Dalam meningkatkan mutu guru pendidikan anak usia dini (PAUD) yang profesional dan berkualitas. Dinas pendidikan kabupaten kepulauan Mentawai mengadakan Diklat Berjenjang tingkat dasar, lanjut dan mahir dalam pengembangan karir pendidikan dan tenaga kependidikan pada satuan pendidikan anak usia dini tahun 2023.

Diklat dibuka oleh kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan yang di wakili oleh Kabid Pembinaan PAUD dan Dikmas, Imer Ajaria S.Pd di SDN 01 Sikakap kecamatan Sikakap Kabupaten kepulauan Mentawai, Rabu (14/06).Dalam sambutannya, Imer Ajaria berharap agar  semua peserta dapat mengikutinya dengan maksimal sehingga dapat menjadi tenaga pendidik yang lebih profesional.

Lanjut Imer Ajaria bahwa program ini merupakan program lanjutan setelah beberapa waktu yang lalu di adakan, mulai dari Diklat dasar, lanjut dan mahir. Dengan semakin profesional guru PAUD di Mentawai maka akan semakin baik dalam menciptakan generasi Mentawai yang maju dan cerdas" Ujarnya.

Sementara Korwil Sikakap, Tuo Setiawan meminta kepada semua guru untuk dapat memahami pola pendidikan di tingkat PAUD sehingga nantinya para guru mampu merencanakan pembelajaran dan menilai hasil pembelajaran serta melakukan pembimbingan, pelatihan, pengasuhan dan perlindungan agar dapat memahami empat kompetensi utama .
Muda - mudahan dengan adanya kegiatan ini akan memberikan kontribusi dalam rangka meningkatkan kualitas Pendidikan di kepulauan Mentawai .

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels