Anggota DPRD Pasaman Fraksi Partai Golkar Apresiasi Adat Balimau Cucu Kemanakan Datuk Majo Indo





Realitakini.com -- Pasaman
Anggota DPRD Kabupaten Pasaman, Fraksi Partai Golkar, Eka Hariani Sandra mengapresiasi kegiatan balimau adat cucu kamanakan Datuk Majo Indo menjelang puasa Ramadan, untuk  terus di pertahankan dan menjadi even wisata tahunan Kabupaten Pasaman.

Hal ini disampaikannya  pada Realitakini.com saat  acara balimau adat cucu kamanakan Datuk Majo Indo, Rabu sore ( 22/3/2023)

"Apresiasi kami berikan cucu kemanakan Datuk Majo Indo yang memiliki keinginan serta komitmen kuat, untuk melestarikan agenda adat istiadat dan kebiasaan masyarakat yaitu baarak balimau adat ini," ujar Eka yang juga Bundo Kandung Datuk Majo Indo Pucuk Bulek  Urek Tunggang Pauh Ujung Tanjung ini.

Ia juga menekankan agenda budaya ini dapat terus kita pertahankan dan kedepannya dapat menjadi event wisata tahunan masyarakat dalam menyambut datangnya bulan Ramadhan.

Menurut, Ketua KPPG Partai Golkar Kabupaten Pasaman ini momen balimau adat ini juga sekaligus sebagai ajang saling bermaaf-maafan dalam menghadapi bulan suci Ramadhan 1444  H tahun 2023 dan untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat 

Mengakhiri, wawancara Eka Hariani Sandra mengucapkan  Marhaban Ya Ramadhan, Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1444 H Mohon Maaf Lahir dan Bathin. ( Nurman)



Post a Comment

Previous Post Next Post