Kapolres Tanah Datar Salurkan Zakat Fitrah Personil Polri dan Keluarga Ke Baznas


Realitakini.com Tanah Datar.                             -Kapolres Tanah Datar AKBP Ruly Indra Wijayanto, S.I.K, M.Si didampingi pejabat utama menyalurkan zakat fitrah periode ramadhan 1443 H, Sabtu (29/04/2022) di Lobi Mako Polres Tanah Datar Sumatra Barat.

Penyerahan zakat fitrah dari 203 personil beserta keluarga Polri kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas ) Tanah Datar diterima oleh Pengurus Yasmansyah, S.Ag, M.Pd sebagai Ketua, Drs Syafrijal wakil Ketua 1 dan Warnelis Wadman Katik Mustafa wakil ketua II.

Dalam kesempatan itu Kapolres menyampaikan bahwa penyerahan zakat fitrah wajib bagi setiap umat islam yang disalurkan setiap bulan Ramadhan.

"Kegiatan penyaluran zakat fitrah merupahkan wajib bagi muslim dan kegiatan ini sudah menjadi program rutin bagi institusi Polri mulai dari tingkat mabes sampai ke wilayah," ujar kapolres.

Sementara itu pengurus Baznas Tanah Datar Yasmansyah mengucapkan terima kasih kepada Polres Tanah Datar yang sudah menyalurkan Zakat Fitrahnya Melalui Baznas.

'Kita dari Baznas  Tanah Datar mengucapkan terima kasih kepada bapak Kapolres beserta jajarannya yang sudah menyalurkan zakat fitrah untuk 203 personil dan keluarga ke Baznas," sampai Yasmansyah. (M)

Post a Comment

Previous Post Next Post