Baznas Agam Sumatera Barat, Salurkan zakat Rp1,24 Miliar ke 823 Mustahik

Realitakini.com-Agam
Agam Sumbar_Badan Amil Zakat Nasional (Basznas) Kabupaten Agam, Sumatera Barat menyalurkan zakat sebesar Rp1,24 miliar kepada 823 orang mustahik atau orang yang berhak menerima tersebar di 16 kecamatan di daerah Kabupaten Agam.Ketua Baznas Agam Eldi Zein di Lubuk basung, Kamis, mengata kan bahwa dana Rp1,24 miliar itu disalur kan untuk program Agam Makmur sebesar Rp.652, 7 juta untuk 230 orang dan Agam Cerdas sebear Rp593 juta untuk 593 orang. 

"Penyaluran ini di dua lokasi yakni Kantor Kemenag Agam di Belakang Balok Kota  Bukittinggi, Minggu (3/4/2022) dan Balairong Rumah Dinas Bupati di Lubukbasung, Kamis (7/4/2022)," katanya. 

Ia mengatakan, pendistribusian zakat di Belakang Balok Kota Bukittinggi sebesar Rp.825 juta untuk 547 orang tersebar di Kecamatan Banuhampu, Ampekangkek, Baso, Canduang, Ampekkoto, Kamangmagek, Palupuh, Malalak, Sungaipua dan Tilatangkamang. 

Sedangkan pendistribusian zakat di Balairong Rumah Dinas Bupati sebesar Rp420,2 juta untuk 276 orang tersebar di Kecamatan Ampek Nagari, Palembayan, Lubuk Basung, Tanjung Raya, Tanjung Mutiara dan Matur. "Masing-masing siswa mendapatkan bantuan beasiswa Rp1 juta dan untuk bantuan Agam Makmur bervariasi," katanya. 

Ia mengatakan, ini merupakan pendistribusian pertama selama 2022 dengan cukup besar dan dalam waktu dekat bakal didistribusikan kembali  Program Agam Peduli berupa paket Lebaran dan lainnya. Sementara Bupati Agam Andri Warman mengucapkan selamat kepada penerima zakat Program Agam Makmur dan Agam Cerdas. 

"Kriteria siapa penerima zakat ini Baznas Agam yang menentukan sesuai dengan asnaf ke delapan," kata nya. Kepada penerima zakat, ia berpesan agar memanfaatkan bantuan dengan baik agar usaha berkembang dan pemdidikan bakal tercapai. Namun harus membuktikan dengan nilai yang diperoleh lebih tinggi. Buktikan bantuan yang diterima dengan prestasi yang cukup bagus dengan IPK diatas tiga," katanya. (Syafrianto)

Post a Comment

Previous Post Next Post