Yayasan PMDS Kota Palopo Dan Masyarakat Luwu Raya Berduka Atas Wafatnya"Drs.K.H.Jabani Tutup Usia.

Realitakini.Com.Palopo
,Ketua Umum Yayasan Pesantren Modern Datuk Sulaiman (PMDS) Kota Palopo, KH Jabani meninggal dunia, Rabu 17 November 2021, di kediamannya, Jl Patang, Kota Palopo, Sulsel.

KH Jabani menghembuskan nafas terakhirnya sekira pukul 09.00 Wita, pagi. KH Jabani meninggal di usianya yang ke-79 tahun.

Jenazah almarhum, rencananya akan dilakukan prosesi pelepasan pukul 13.30 Wita, siang ini.Meninggal nya KH Jabani ini meninggalkan duka mendalam bagi masyarakat Luwu Raya, utamanya bagi mereka yang pernah mengenyam pendidikan di pesantren yang dibinanya.

Humas PMDS Palopo, Rezki Azis, mengatakan, almarhum meninggal karena sakit yang dideritanya.
“Jenazah almarhum akan dimakamkan di PMDS Putra, Balandai. Pelepasan jenazah sekira pukul 13.30 wita,” ujar Rezki.

Semoga almarhum mendapat tempat yang mulia di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi kesabaran dan kekuatan.(Syahril)

Post a Comment

Previous Post Next Post