MrJazsohanisharma
Baca Post Terbaru Ketua DPRD Kota Padang Muharlion, Pimpin Rapat Paripurna Penyampaian Tiga Ranperda Pemerintah Kota Padang   Baca Post Terbaru SMSI Trenggalek Kukuhkan Kepengurusan Baru an Gelar SMSI Award, Dorong Sinergi Dewan Dan Media Untuk Rakyat   Baca Post Terbaru Yota Balad :Ranwal RPJMD Tahun 2025-2029 Bertujuan Agar Kegiatan Yang Dilaksanakan Lebih Efektif Dan Efisien,   Baca Post Terbaru Pulang ke Kampung Halaman, Desrizal di Sambut Hangat Masyarakat Mapattunggul Selatan    Baca Post Terbaru Diikuti Lebih 500 Peserta, Bupati Tanah Datar Cup Race Series Bertabur Bintang    Baca Post Terbaru Aliansi Mahasiswa Labusel Meminta Transparan Penggunaan Dana Desa   Baca Post Terbaru Kabiro Adpim Sumbar Jelaskan Video Kemacetan Di Jalur Lintas Sumatera Yang Viral Di Media Sosial   Baca Post Terbaru Dalam Rangka Meriahkan Hari Jadi Ke - 119 Di Gelar Lomba Dan Pameran Burung Berkicau Wali Kota Blitar Cup IX   Baca Post Terbaru Mesin Partai Gerindra Bekerja Maksimal Memenangkan Paslon MODE di PSU Pasaman    Baca Post Terbaru PSU Pasaman, Anggota DPR RI Lisda Hendra Joni Tekankan Kader Nasdem Menangkan Mara Ondak - Desrizal   Baca Post Terbaru Gubernur Mahyeldi :Cuaca Di Sumbar Akhir-Akhir Ini Tengah Mengalami Anomali.   Baca Post Terbaru Gunakan Hak Pilih, Ayo Ke TPS Untuk PSU 19 April 2025   Baca Post Terbaru Wali Kota Pariaman Yota Balad Buka Secara Resmi Calon Paskibraka Kota Pariaman   Baca Post Terbaru Mahyeldi Tidak Merinci, Siapa Sosok Yang Telah Ditunjuk Mendagri Sebagai Pjs Bupati Pasaman   Baca Post Terbaru Wako Yota Balad Ucapkan Selamat Kepada Pengurus Pengurus Alumni SMA Negeri 2 Pariaman Periode 2025 – 2029 Yang Dikukuh Kan.   Baca Post Terbaru Wakil Ketua Komisi E DPRD Jatim / Fraksi Golkar , Gelar Sarasehan Halal Bihalal Menguatkan Tali Silaturahmi Menyempurnakan Keimanan   Baca Post Terbaru DPRD Kota Bukittinggi Dukung Pemkot Dalam RPJMD 2025-2029   Baca Post Terbaru Sosok Ideal Bupati Pasaman: Antara Harapan dan Kenyataan   Baca Post Terbaru Pemkot Blitar Salurkan BLT DBHCHT 2025 Kepada 915 Buruh Pabrik Rokok   Baca Post Terbaru Buah Kegigihan dan kesigapan Bupati Solok, 1 dari 6 Sekolah Rakyat Perdana Hadir di Kab Solok  

Pandemi Tak Jadi Halangan , Padang Kembali Raih Anugerah Kota Layak Anak 2021

Realitakini.com-Padang 
Berkat komitmen dan kepedulian yang kuat dalam memenuhi hak dan perlindungan terhadap anak di Kota Padang sejauh ini, dan meski di tengah pandemi Covid-19, Pemerintah Kota Padang kembali meraih anugerah Kota Layak Anak (KLA) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA).
Penghargaan KLA kategori 'Nindya' yang diraih ke empat kalinya oleh Pemko Padang itu diterima Wali Kota Padang Hendri Septa dari Menteri PPPA, I Gusti Ayu Bintang Darmawati dalam kegiatan Penganugerahan KLA 2021 secara virtual, Kamis (29/7/2021).Usai menerima penghargaan, Wali Kota Hendri Septa mengungkapkan rasa syukurnya. Menurutnya, penghargaan ini bukanlah tujuan utama dari Pemko Padang. Namun yang terpenting bagaimana semua upaya yang dilakukan jajarannya demi memenuhi hak dan perlindungan terhadap anak di Kota Padang bisa terpenuhi dalam artian luas.
“Jadi tujuan utama bagi kita adalah, bagaimana pemenuhan hak dan perlindungan terhadap anak-anak dan generasi muda yang ada di kota ini terpenuhi secara optimal. Yang terpenting Kota Padang dikenal sebagai kota yang ramah anak-anak (developed children city)," ujar wako usai menyaksikan dan menerima penghargaan KLA 2021 dari kediaman resminya.
Lebih lanjut Wako bertekad, agar anugerah KLA yang diterima terus dijadikan pemicu agar lebih baik lagi dalam memenuhi hak dan perlindungan anak di Kota Padang."Alhamdulillah, penghargaan KLA ini juga tak luput dari adanya perhatian dan dukungan penuh dari semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta stakeholder dan semua elemen masyarakat kota Padang dalam pengembangan KLA di Kota Padang."
“Kita berharap di masa mendatang pencapaian tidak sampai di sini saja. Sekarang kategori Nindya, semoga tahun depan bisa meraih KLA kategori Utama. Semoga beberapa pemenuhan indikator penilaian ke depan bisa kita upayakan semaksimal mungkin," harap wako menambahkan.Seperti diketahui, untuk inovasi Kota Layak Anak bagi Kota Padang program-program penunjang pun telah diluncurkan Pemko Padang sejauh ini. Mulai dari pengembangan Perda No.24 tahun 2012 tentang kawasan tanpa rokok (KTR), komitmen kota Padang bebas iklan, promosi dan sponsor rokok di 2018 disusul pembentukan Satgas Pengawasan KTR.
Selanjutnya program pembinaan terpadu bagi anak jalinan kerja sama dengan Batalyon 133 Yudha Sakti, serta pembangunan trotoar bagi penyandang disabilitas sepanjang 44 KM di 7 titik yakni kawasan jalan Permindo, M.Yamin-Hang Tuah, Gor. H. Agus Salim, Imam Bonjol, Nurul Iman dan jalan Kartini.
Tak hanya itu, juga disusul program 1821 yang diluncurkan sebagai program penguatan peran keluarga terhadap anak. Kemudian ada inovasi Puskesmas Ramah Anak, pembentukan Tim Reaksi Cepat (TRC) Anti Kekerasan dan Penanggulangan Narkoba, Komunitas Perlindungan Anak. Begitu juga melakukan sosialisasi dan pembentukan perlindungan anak terpadu berbasis masyarakat (PATBM) di seluruh kelurahan di Kota Padang. Kemudian masih banyak lagi lainnya.
Sementara itu Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang Darmawati dalam sambutan dan arahannya mengatakan, penghargaan dan penganugerahan Kota Layak Anak merupakan bentuk apresiasi Kementerian PPPA atas segala upaya pemerintah daerah melalui para gubernur, bupati, dan wali kota di Indonesia.
"Kita bersyukur telah terjadi peningkatan penerima penghargaan KLA dibanding tahun sebelumnya yakni 2019. Pada 2020 tidak kita laksanakan karena pandemi Covid-19. Dan pada 2021 ini penerimaan KLA meningkat dari tahun 2019 yakni dari 249 menjadi 275 kabupaten/kota," ujar Menteri PPPA.Juga hadir dalam penerimaan penghargaan secara virtual di kediaman resmi Wali Kota Padang saat itu diantaranya, Asisten Pemerintahan dan Kesra Edi Hasymi, Sekretaris DP3AP2KB Kota Padang Guswenny, Program Manager Ruang Anak Dunia (Ruandu) Foundation Wanda Leksmana, serta unsur Bappeda Padang dan Forum Kota Layak Anak Kota Padang dan lainnya.(Dv/BT/Prokompim Pdg)

Post a Comment

Previous Post Next Post