Resahkan Pengunjung, Tim Sk4 Satpol PP Dapati Warung Tuak di Terminal Bareh Solok


Realitakini.com-Solok Kota
Personil Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Solok bersama dengan Tim SK4 melakukan pengawasan dan penertiban untuk meminimalisir terjadinya pelanggar an Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8 Tahun 2016 tentang Pencegahan dan Pemberantas an Penyakit Masyarakat, di wilayah Kota Solok, Rabu (23/06/2021).

Kegiatan ini dilakukan berdasarkan peng aduan dari masyarakat di area Terminal Bareh Solok, yang diduga terdapat warung minuman keras tradisional atau yang sering disebut dengan warung tuak, yang sudah mulai meresahkan pengunjung terminal bus.

Dalam hal ini, Kasi Ops, Rico Saputra, dan Kasi Pengawasan Adhitya Nugraha segera mengintruksikan personil SK4 Satpol PP melakukan operasi ke lokasi untuk memasti kan pengaduan tersebut. 

Sesampai di lokasi tujuan, Tim SK4 Satpol PP mendapati 2 warung yang diduga menjual tuak, hal tersebut didukung dengan tampak salah satu warung yang ramai dengan pe langgaran yang sedang duduk sambil minum yang diduga tuak.

Melihat hal itu, Tim SK4 Satpol PP Kota Solok menghampiri warung yang ramai tersebut dengan menyita minuman yang disebut tuak itu, dan memberikan teguran serta me merintahkan kepada pemilik warung untuk menutup warung bersamaan dengan warung di sebelahnya, yang juga melakukan hal yang sama.

Merasa perbuatan yang dilakukan salah, kedua pemilik warung tersebut tampak menanggapi dengan baik teguran dari petugas Satpol PP dan bersedia menutup warung atau berhenti menjual minuman keras tradisional tersebut, yang akan mengangu kenyamanan masyarakat sekitar dan pengunjung di Terminal Bus Bareh Solok. (Syafri)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels