Realitakini.com - Bengkulu
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu mendorong terwujudnya wartawan yang memiliki kompetensi dan kualitas baik.
Hal ini disampaikan Sekretaris Dinas Kominfotik Provinsi Bengkulu Sri Hartika saat membuka acara Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan XVI di Hotel Adeeva, Minggu (20/5/2021).
"Kita berharap dengan UKW yang diadakan secara rutin ini, kita dapat memproduksi wartawan - wartawan yang profesional dan berkompeten. Sehingga dalam penulisannya selalu diiringi dengan hati, menjauhi informasi hoax dan opini tidak baik. Maka di UKW inilah semua akan digeber serta dilatih oleh dewan pers dan kawan - kawan," jelas Sri Hartika.
Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan XVI ini adalah hasil kolaborasi antara Pemerintah Provinsi Bengkulu dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bengkulu dan merupakan kali ke 16 uji kompetensi bagi wartawan ini diadakan.
"Ini sebenarnya bukan kegiatan yang pertama hampir kurang lebih 1 tahun kita melakukan kerjasama dengan PWI, untuk sama - sama membina, memberikan fasilitas dan bimbingan kepada wartawan - wartawan muda yang ada di Provinsi Bengkulu dan ini adalah uji kompetensi ke - 16 dan semuanya adalah hasil kerjasama serta kolaborasi antara Pemprov Bengkulu dan PWI," tambah Sri Hartika.
Ia pun berharap para peserta UKW dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, karena di samping merupakan ujian, tentu akan ada ilmu - ilmu yang bisa didapatkan oleh para peserta.
"Tolong diikuti setiap semua tahap demi tahap UKW ini, akan terasa saat kita mengikuti semuanya dengan baik, akan ada ilmu baru yang akan kita dapatkan, jadi tidak hanya menerapkan teori saja, tetapi lebih kepada aplikasi di lapangan seperti apa, sehingga berita yang sehat yang dapat dibaca oleh masyarakat itu benar - benar terwujud," minta Sri.
Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bengkulu Zacky Antony menjelaskan UKW angkatan ke 16 merupakan UKW ke 3 yang dilakukan tahun ini, yang dikhususkan untuk Wartawan Muda. Ia pun berharap uji kompetensi ini dapat dilaksanakan secara rutin agar dapat diikuti semua wartawan di Provinsi Bengkulu.
"Harapan kita seluruh wartawan yang ada di Provinsi Bengkulu khususnya anggota PWI itu sudah bersertifikat UKW semua dari Dewan Pers. Saat ini yang sudah bersertifikat kurang lebih 500 wartawan, ada yang Utama, Madya dan Muda, sebagian besar adalah Wartawan Muda," jelas Zacky. (Rk/Mc)
Tags:
Bengkulu