Realitakini.com Tanah Datar -Kelanjutan pengerjaan pengaspalan jalan yang menghubungkan Tanjung Emas dan Lintau Buo Utara Kabupaten Tanah Datar sudah sudah mulai dilaksanakan pengerjaannya.
Dari pantauan awak media dilapangan ketika berbincang-bincang dengan pengawas Idris dan manajer pelaksana dari PT. PPS Tegar mengatakan saat ini pengerjaan memasuki pengerasan jalan dan akan dilanjutkan dengan pengaspalan dengan masa waktu 180 hari kerja.
kadis PUPR Tanah Datar melalui Kabid Bina Marga Refdizalis, ST, MT ketika dihubungi lewat telepon, Sabtu (26/06/2021) membenarkan bahwa pengerjaan kelanjutan pengaspalan jalan didaerah Bukit Mantobak itu sudah mulai dari bulan Maret tahun 2021 kemarin.
"Kelanjutan pengaspalan jalan dari Nagari Koto Tangah kecamatan Tanjung Emas ke Nagari Tapi Selo Kecamatan Lintau Buo Utara sudah dimulai pengerjaannya dari bulan Maret dan waktu pengerjaan selama 6 bulan dengan menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2019 dengan anggaran senilai lebih kurang 8,8 M," jelasnya.
Refli Zalis juga menjelaskan kelanjutan pengaspalan jalan penghubung dua kecamatan itu sekitar 4,8 Km diperkirakan selesai pada bulan September 2021 mendatang dan diharapkan selesai tepat waktunya. (M)