Bengkayang - Pelaksanaan TMMD Ke 111 Kodim 1202/Skw bukan hanya terfokus dalam pembangunan fisik saja.
Semangat gotong royong, kebersamaan dan kemanunggalan TNI rakyat juga diterapkan dalam TMMD di Dusun Trimulya Desa Sentangau Jaya Jalan Trans Segorong Kecamatan Seluas Kabupaten Bengkayang ini.
Sebagai wujud kemanunggalan TNI rakyat, Serda Alpon, anggota Satgas membantu warga desa setempat, dengan memanggulkan kayu bakar dan mengantarkannya sampai rumah.
Serda Alpon menyampaikan bahwa saat dirinya sedang beristirahat di sela-sela pekerjaan di lokasi TMMD melihat warga sedang kesusahan memanggul kayu bakar saat melewati jalan tanjakan dan bebatuan.
Akhirnya saya berinisiatif untuk membantu warga. Karena saat melihatnya, saya inget orang tua saya yang sudah tua,” terangnya.
Di lokasi yang sama, Pasi Ter Kapten Inf Sarmin mengatakan, ini merupakan salah satu bentuk kemanunggalan TNI rakyat.
Ketika ada warga yang sedang kesusahan, tanpa diperintah, anggota TNI dengan sigap membantu warga.
“Saya sangat mengapresiasi anggota saya yang dengan cekatan membantu. Inilah wujud nyata bahwa TNI bersama rakyat,” ungkap Pasi Ter.
Warga mengucapkan terima kasih kepada TNI yang telah membantunya mengangkat kayu dan mengantarnya sampai rumah.
“Terimakasih pak Tentara, Ternyata Pak Tentara baik sekali sudah bantu saya mengangkut kayu sampai rumah),” ungkap warga. (Pendim 1202/Skw)
Tags:
TMMD SINGKAWANG HARI INI