Babinsa Koramil bantu Petani bersihkan Dan Manfaatkan Lahan Kosong

Realitakini.com-Kelawik 
Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Babinsa Koramil 1206-03/Batang Lupar, Kodim 1206/Psb Serka Oken  melaksanakan kegiatan produktif membantu masyrakat membersihkan lahan untuk penanaman benih Getah Karet di Desa Kelawik, Kecamatan Batang Lupar, Kabupaten Kapuas Hulu. Kamis(10/06/21) 

Lahan kosong  seluas setengah hektar itu dilakukan Serka Oken dan Masyarakat desa binaan untuk mengantisipasi kelangkaan pangan ditengah pandemi covid-19 saat ini. 

"Sesuai instruksi pimpinan, kami mengajak masyarakat di Desa Binaan untuk memanfaatkan lahan kosong agar ditanami cabai atau sayuran lainnya. Ini juga kami lakukan untuk mengantisipasi   kelangkaan ketersediaan pangan ditengah pandemi covid-19 saat ini," ungkapnya 

Ditempat terpisah Pj Danramil Peltu Timur berharap, dengan adanya pendampingan itu bisa membantu kendala atau kesulitan yang dihadapi oleh petani. Menurutnya, Pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa ini merupakan salah satu wujud TNI AD dalam mensukseskan swasembada pangan, dan ini akan terus dilakukan di wilayah Koramil setempat, 

"Apabila ada kedekatan antara Babinsa dan petani, maka petani tidak akan sungkan meminta bantuan ke Koramil melalui Babinsa, Sehingga hubungan masyarakat dengan TNI tetap selalu terjaga dan kuat," pungkasnya. Selain itu, lanjut Peltu Timur, pemanfaatan lahan kosong juga untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.(Dny/1206/RK)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels