Usaha Baru Warga Berkat Jalan Baru yang di Buat Satgas TMMD

 



Kabupaten Semarang - Suatu bentuk usaha warga Desa Ketapang dengan adanya jalan baru, sehingga memberikan pertumbuhan ekonomi secara bertahap.

Jalan yang sudah di bangun oleh anggota Satgas TMMD Reguler ke-110, sekaranh sudah bisa digunakan dan di manfaatkan oleh warga masyarakat Desa Ketapang, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang, Jawa tengah.

Peningkatan  perekonomian di Desa Ketapang sudah mulai terlihat, dengan adanya jalan baru, sehingga jalan penghubung Dusun Sarimulyo dengan Dusun Karangasem  sudah bisa dilewati kendaraan roda empat, sehingga dengan jalan itu dapat dimanfaatkan oleh warga sebagai agen gas 3kg.

Suparno(42) warga Dusun Karangasem Rt 04 Rw 06, Desa Ketapang, memiliki usaha warung kecil-kecilan, setelah ada jalan baru yang di bangun oleh anggota Satgas TMMD sehingga bisa menambah usahanya berjualan tabung gas 3kg,"Kini saya bisa berjualan gas, dan warga lebih dekat membeli gas ke tempat saya, semua berkat adanya jalan baru yang di buat oleh TNI, terimakasih bapak TNI",ucap Suparno.

(Pendim 0714)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels