Realitakini.com Tanah Datar -Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Datar menggelar sidang paripurna dengan agenda Penyampaian Keputusan DPRD Tentang Rekomendasi DPRD Terhadap LKPJ Bupati Tanah Datar Tahun 2020, Jum'at (30/04/2021) di Ruang Rapat Kantor DPRD di Pagaruyung Sumatra Barat.
Rapat Paripurna dipimpin Ketua DPRD Tanah Datar Rony Mulyadi Dt Bungsu, SE didampingi wakil ketua Saidani Sekwan Elizar serta 18 anggota DPRD dan di hadiri Forkopimda, SKPD, OPD serta tamu undangan lainnya
Dalam sambutannya ketua DPRD Tanah Datar Rony Mulyadi menyampaikan bahwa rapat itu dilaksanakan dalam rangka memberikan rekomendasi terhadap LKPJ tahun 2020.
"Sekaligus memberikan pertimbangan dan solusi untuk perbaikan serta penyempurnaan ke depannya dalam pemerintahan daerah Tanah Datar," ujarnya
Sementara itu Wakil ketua DPRD Saidani dalam kesempatan itu menyampaikan 33 rekomendasi hasil kesepakatan bersama anggota DPRD Tanah Datar diantara rekomendasinya diharapkan pemerintah daerah untuk menyelesaikan secepatnya permasalahan tapal batas mulai nagari, kecamatan sampai kabupaten, tingkatkan manfaatkan sistem digitalisasi untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat, tingkatkan pengawasan secara kontiniu pada OPD yang menghasilkan PAD seperti Pariwisata, Perhubungan, dan Koperindag.
Selanjutnya Saidani juga menyampaikan pentingnya tingkatkan pengawasan bersama dalam menyikapi maraknya narkoba dan penyakit sosial masyarakat di wilayah Tanah Datar, data kembali pelaku UMKM untuk mempermudah dalam memfasilitasi dan melegalkan usaha masyarakat yang bergerak di UMKM tersebut serta dibutuhkan penanganan serius masalah pupuk bersubsidi.
Pada kesempatan tersebut, Eka Putra juga sampaikan, pandemi Covid-19 masih berlangsung, untuk mengantisipasi penyebaran virus tersebut pemerintah telah melaksanakan pemberian vaksin kepada ASN dan Petugas Pelayan Publik.
"Kami bersama Tim Satgas telah mengambil langkah-langkah penanganannya, untuk itu diminta kepada seluruh masyarakat dan kita semua sangat memperhatikan protokol kesehatan dan aktifkan kembali satgas, mulai dari nagari sampai ke kabupaten dan menghimbau agar para perantau untuk menunda pulang kampung dan manfaatkan teknologi yang ada untuk bersilaturahmi artinya dengan tidak pulang kampung bukan berarti silaturahmi kita putus,” ungkap bupati.
Bupati Eka Putra juga sampaikan, pelaksanaan program dan kegiatan pada tahun 2020, telah diusahakan untuk mendapatkan hasil yang sebaik-baiknya bagi kepentingan segenap lapisan masyarakat. “Keberhasilan yang dicapai, merupakan hasil kerjasama semua antara pemerintah daerah dan DPRD, dengan dukungan forum koordinasi pimpinan di daerah dan stakeholders lainnya,” ungkap bupati.
Lebih lanjut, bupati katakan, selaku kepala daerah tiada henti-hentinya menghimbau untuk senantiasa meningkatkan kinerja, dengan tulus dan ikhlas dalam menjalankan tugas demi kemajuan Luhak Nan Tuo dan kepemimpinan tetap melanjutkan program-program yang baik sebagaimana telah dilaksanakan sebelumnya. (*/M)