TMMD Bawa Harapan dan Wajah Baru Bagi Petani



Realitakini.com Kapuas, – TMMD 110 di Desa Saka Lagun Kecamatan Pulau Patek Kabupaten Kapuas telah Melaksanakan pengerjaan sasaran Fisik jalan Usaha Tani sepanjang 1200 meter untuk kesejahteraan Petani. Adanya Pelaksanaan Pembuatan jalan Usaha Tani tersebut merupakan bantuan program dari TNI melalui TMMD 110 Tahun 2021.


Dengan adanya bantuan tersebut membuat seluruh petani merasa lega dan bahagia sehingga mereka dengan semangat membantu satgas dalam pelaksanaan pekeraan secara iklas dengan suka rela tan paksaan Bahu membahu dalam kebersaman penuh canda tawa renyah dalam mengerjakan jalan Usaha Tani di Desa Saka Lagun. 


Keterlibatan masyarakat memang sangat luar biasa dalam gotong royong untuk mewujudkan impianya. Sehingga dengan rasa kegembiaraan serta semangat tersebut sengatan matahari pun tidak dirasakan oleh warga, karena mereka begitu bahagia dengan adanya JUT ke wilayah lahan pertanian tersebut.


Satgas TMMD ke - 110 diharapkan mampu menyelesaikan pekerjaan tepat waktu. Mengingat waktu yang diberikan Hanya 30 hari, tentunya untuk pengerjaan fisik tidak mungkin dapat terseleseikan, sehingga dilaksanakan Pra TMMD bersama dengan warga masyarakat Desa Saka Lagun.


Pengerjaan JUT sepanjang 1200 meter tersebut dari pantauan dilapangan, TNI bersama dengan masyarakat Desa Saka Lagun nampak sangat bersemangat dan sangat antusias sekali. 


Menurut Kades Saka Lagun Zulkifli, Jumat (5/3/21) mengatakan, ” Pengerjaan jalan Usaha Tani melalui program TMMD Ke – 110 ini disambut warga cukup antusias, mengingat jalan tersebut merupakan akses utama menuju ke lahan pertanian yang sudah sangat lama diharapkan oleh para petani. Tentu Saja dengan adanya jut tersebut petani akan lebih mudah untuk mengangkut hasil panennya sehingga meringankan biaya transpotasi. (*)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels