Kabupaten Semarang - Rehap rumah RTLH dalam program TMMD REGULER ke-110 Kodim 0714/Salatiga masih berlanjut dan akan terus dikerjakan sampai semua proses pengerjaan selesai nantinya.
Terlihat pada awal pagi ini para anggota Satgas TMMD bersama dengan Masyarakat memulai aktifitasnya kembali dalam pengerjaan rumah RTLH.
Pada pagi hari ini para anggota Satgas TMMD memulai kerjanya dengan penurunan genting rumah Ibu Suparmi yang nantinya akan diganti dengan yang lebih baik.
Semangat kerja anggota Satgas TMMD dengan Masyarakat masih terlihat dengan nyata,seperti tidak ada rasa lelah dan capek dalam diri mereka.(19/03/2021)
(Pendim 0714/Salatiga)
Tags:
TMMD SALATIGA