Satgas TMMD Tutup Tumpukan Pasir Menggunakan Terpal



Realitakini.com Kapuas,- Untuk memastikan kualitas material yang akan digunakan untuk pembangunan jamban tidak bercampur material asing seperti tanah dan dedaunan, satgas TMMD Reguler-110, Kodim 1011/KLK, Desa Saka Lagun, Kecamatan Pulau Petak, Kabuaten Kapuas menutup tumpukan pasir dengan menggunakan terpal, Sabtu (20/3/2021).


Serda Seno mengatakan jika untuk penggunaan pengecoran pembangunan jamban, maka tumpukan pasir kita tutup dengan menggunakan terpal, agar nantinya jika hujan turun pasir tidak terbawa air Hujan, dan juga menjaga agar pasir tidak bercampur tanah dan kotoran lain. 


“kita tutup dengan menggunakan terpal agar pasir tidak terbawa air saat hujan turun. Dan menjaga agar pasir tidak terkontaminasi dengan kotoran lainya seperti tanah, dedaunan dan ranting pohon, karena pasir sangat mempengaruhi kualitas bangunan,”ungkapnya.

Post a Comment

Previous Post Next Post