Presiden"Joko Widodo Merencanakan Pembangunan Istana Negara Di Kalimantan Timur Tahun 2021



RealitaKini.Com


Kawasan Ibukota Indonesia yang diwacanakan jauh-jauh hari untuk pemindahan Ibukota Negara Kesatuan Republik Indonesia di Wilayah Kalimantan akan terwujud dalam tahun 2021.

Presiden Republik Indonesia,Joko Widodo merencanakan akan melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Istana Negara Kepresidenan di Sepaku,Penajam Paser Utara, Kaltim.

Fadjroel Rachman,Juru bicara Kepresidenan membenarkan rencana Bapak Presiden Joko Widodo (Jokowi) setelah mendapatkan informasi dari Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Suharso Monoarfa.

Hal itu diungkap oleh Fadjroel Rachman,acara tanya jawab dengan Netizen yang disiarkan langsung melalui Instigram @Jubir_presidenri,Jumat (5/3/2021).


Jubir Kepresidenan, Fadjroel menuturkan rencana pemindahan Ibukota dari Jakarta ke Kalimantan Timur masih berproses dengan beberapa agenda dengan DPR-RI tentang Pemindahan Ibukota,diantaranya yang akan dibicarakan sebagai berikut:

1.RUU Ibukota Negara (IKN) yang akan diselesaikan DPR.

2.Tata Ruang dan Infrastruktur Ibukota Negara.

3.Penyelesaian 100 Kilometer Jalan Tol.

4.Layanan Infrastruktur dasar Ibukota.


Peletakan batu pertama yang akan direncanakan tahun ini di Kalimantan Timur oleh Joko Widodo (Presiden RI) tetap menunggu dari keputusan semua pihak terkait tentang Pemindahan Ibukota Negara.(Run)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels