Realitakini.com Kapuas,- Memasuki hari hari terakhir kegiatan TMMD Reguler ke- 110 Kodim 1011/KLK, sejumlah anggota TMMD dan masyarakat Desa Saka Lagun, Kecamatan Pulau Petak, Kebupaten Kapuas masih melanjutkan pekerjaan pemasangan keramik Mushola Miftahul Jannah, Senin (29/03/2021).
Sejumlah kegiatan yang dilakukan masyarakat dan anggota Satgas TMMD mulai memasang instalasi listrik, pemasangan keramik dan pemasangan sarana penunjang lainnya.
Mushola Miftahul Jannah mampu menampung jama'ah hingga 35 orang saat sholat berjama'ah. "Mari kita bantu pembangunan mushola agar bisa kembali dimakmurkan jama'ah.memudahkan ibadah sholat. Semoga Allah SWT membalas kebaikan kita sekalian,"ungkap Anggota Satgas, Serda Jabir.