Keharmonisan Dalam Setiap Kegiatan



Kabupaten Semarang – Sasaran fisik dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-110 tahun 2021, di Desa Ketapang Kecamatan Susukan Kabupaten Semarang, sudah mendekati tahap penyelesaian.

Hal ini dapat terwujud karena semangat gotong-royong, kebersamaan dan kekompakan masyarakat dengan TNI. Sasaran dan volume pekerjaan dalam program TMMD memang cukup berat, sedangkan sarana dan prasarana serta waktu yang ditetapkan sangat terbatas.

Namun dengan semangat gotong-royong, kekompakan dan disiplin serta rasa tanggung jawab dari semua pihak, membuat pengerjaan menjadi ringan dan di harapkan dapat selesai tepat waktu.

Mereka bahu-membahu dan berupaya keras untuk mengerjakan seluruh program TMMD, seperti pembangunan fasilitas umum dan sosial, agar dapat diselesaikan dengan baik dan tepat waktu.Di lokasi pembangunan jalan rabat beton, Satgas TMMD bersama-sama terus semangat melaksanakan pengecoran jalan.

Dengan sabar, Kopda Tono anggota Satgas TMMD dari Yon Zipur 4, bersama Sarjo (51 tahun) warga Desa Ketapang, membawa angkong berisi adukan semen yang ditaruh di dalam ember dan dibawanya menggunakan angkong. Sebuah kerja sama yang sangat harmonis. (*Pendim 0714/Salatiga).

Post a Comment

Previous Post Next Post