Realitakini.com Kapuas,- Sertu Ari Satgas TMMD ke 110 Kodim 1011/KLK, berangkat menuju pembangunan jalan usaha tani sepanjang 1200 meter di Desa Saka Lagun, Kecamatan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas, dengan menggunakan perahu kayu warga Jumat (19/3/2021).
Pembangunan Jalan tersebut bisa ditempu dengan jalur darat maupun jalur air sungai. Namun Sertu Ari memilih jalur air sungai karena efesiensi waktu yang cepat sampai dilokasi pembangunan jalan ketimbang harus berjalan melewati jalur darat.
“Jika lewat jalur air sungai kita lebih cepat sampai tujuan sehingga sangat menghemat waktu tempu, dan juga menghemat tenaga,”ujarnya. pembangunan jalan usaha tani untuk menopang perekonomian warga terus dilakukan satgas dengan presentase pembangunan mencapai 75 persen.