Darmiwati Belum Pernah Mendapat Bantuan, Wabup Richi Aprian Berjanji Siap Membantu

Foto. Wabup Richi Aprian dengan Darmiwati

Realitakini.com Tanah Datar,                                  -Dengan berlinang air mata Darmiwati (64) warga Nagari Simawang kecamatan Rambatan mendatangi kantor bupati Tanah Datar, Jumat (05/03/2021).

Kedatangannya berniat untuk menemui Bupati Tanah Datar Eka Putra, untuk menyampaikan keluhannya. yang mana menurut Darmiwati belum ada mendapat bantuan dari pemerintah.

"Pak saya janda tinggal dengan anak saya yang kerjanya sebagai tukang ojek, dengan memiliki 3 orang anak serta tidak punya suami lagi," ucap Darmiwati kepada Wakil Bupati Richi Aprian yang datang menemuinya di Lobi Kantor Bupati Tanah Datar.

Darmiwati juga menyampaikan bila kedatangannya adalah atas kemauannya sendiri bukan lantaran di suruh orang lain,  karena merasa kehidupannya tergantung dengan anak-anaknya, disamping itu dia juga mengatakan kerjanya membantu tetangganya mengurus rumah dengan hasil tidak seberapa.

"Saya belum menerima bantuan apa pun pak, saya sangat sedih melihat nasib saya dan anak saya yang kerjanya sebagai tukang ojek dan tidak mempunyai suami lagi dengan 3 orang anaknya. kemana lagi saya harus mengadu untuk itu lah saya datang kesini atas kemauan saya sendiri," ucap Darmiwati.

Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian dalam kesempatan saat menemui Darmiwati menyampaikan,  jika bupati sedang berada di kota Padang dan terkait permasalahan Darmiwati,  Richi Aprian berjanji akan menyampaikan akan meneruskannya ke Instansi terkait.

"Ibuk, pak bupati lagi di kota Padang, terkait permasalahan ibuk nanti akan kami teruskan ke instansi terkait, untuk itu ibuk bersabar dulu, nanti biar walinagari yang memberikan informasi kepada Ibuk," ujar Richi Aprian.

Selanjutnya Darmiwati menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah Tanah Datar khususnya wakil bupati Richi Aprian yang telah menyambut dan mendengarkan keluhannya.

"Bapak ternyata orang baik mau mendengarkan keluhan saya semoga, Tuhan membalasnya dan harapan saya semoga pemerintah mendengarkan keluhan saya ini dan bisa memberi bantuan kepada saya dan keluarga," tutup Darmiwati dengan linangan air mata.(M)


Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels