13 Anggota DPRD Barru Pertanyakan Soal Pengalihan Asset Rel Kereta Api Dari Pemprov Ke Pemerintah Pusat

ANGGOTA DPRD BARRU PROV.SULSEL
Realitakini.com-SulSel, 
Sebanyak 13 anggota DPRD Barru melakukan konsultasi ke Dinas Perhubungan Pemprov Sulsel. Agenda konsultasi ini dipimpin Ketua DPRD Barru Lukman,T didampingi Wakil Ketua DPRD AFK Majid bersama 11 legislator lainnya.

Konsultasi ini diakui Wakil Ketua DPRD Barru, AFK Majid bersama para nggota dewan lainnya yang berkunjung ke Dishub untuk berkonsultasiterkait pengalihan asset jalur kereta api dari pemerintah provinsi ke pemerintah pusat yang progresnya saat ini sudah ditangan ATR/ BPN.

Dikatakan legislator PKB ini bahwa Kadishub menyampaikan bahwa Menteri Perhubungan mengintruksikan agar segera mengoperasikan 20 km jalur kereta api yang sudah ready di Barru agar bisa dinikmati warga sambil menunggu progres pembangunan rel KA di Pangkep dan Maros.

“Kami juga meminta agar wakil rakyat Barru difasilitasi dan di bukakan akses sejumlah kegiatan yang ada di kementrian perhubungan seperti bantuan mobil ,halte sungai dan beberapa hal lainnya yang berhubungan dengan kepentingan rakyat,” kata AFK Majid.

Lanjut AFK juga menjelaskan jika selesai konsultasi di Dishub Pemprov Sulsel
.
“Kami akan segera berkoordinasi dengan dinas perhubungan dan PU di kabupaten Barru untuk memasukkan usulan beberapa kegiatan baik di provinsi maupun di kementrian,tuturnya

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels