Pohon Pisang Pun Berjasa Bagi Satgas TMMD dan Warga

 

 


 
KENDAL - Penas terik matahari siang ini sangatlah luar biasa. Sehingga  membuat sebagian warga yang ikut gotong royong pembangunan jalan TMMD di Desa Sendang Kulon Kecamatan Kangkung Kabupaten Kendal ini terasa kepanasan.
 
Namun demikian meskipun cuaca panas pengerjaan pengecoran jalan terus dilaksanakan. Beruntung, ada serumpun pohon pisang yang ternyata cukup memberi pertolongan bagi TNI Satgas dan warga. Dan sebagian warga istirahat dibawah pohon pisang pada saat sedang istirahat.
 
Prasojo (40) mengatakan, pohon pisang di lokasi TMMD Kodim Kendal, adalah  satu-satunya pohon yang ada di pinggir jalan yang  sedang dikerjakan,  ‘’makanya kami manfaatkan untuk berteduh pada saat istirahat sekarang ini, "  kata Prasojo.
 
Dari pantauan, memang kalau dilihat disepanjang jalan yang menjadi sasaran pengerjaan pengecoran jalan di program TMMD Kodim 0715/Kendal ini pohon pisang itulah satu-satunya yang hidup pas ditepi jalan yang menjadi sasaran pembangunan jalan. Sehingga menjadi dewa penolong bagi TNI Satgas dan warga. (Pendim 0715/Kendal)

Post a Comment

Previous Post Next Post