Anak-Anak Pun Mulai Menikmati Jalan TMMD


 
KENDAL – Setelah diresmikannya jalan penghubung dua dusun dan telah diserahkan kepada kepala desa jalan baru yang dikerjakannya melalui program TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) Reguler ke 109 Kodim 0715 kendal dan elemen masyarakat Desa Sendang kulon, Kecamatan Kangkung,Kabupaten Kendal Jawa tengah, anak-anak di desa setempat sudah mulai menikmatinya.
 
Mereka yang semula tidak leluasa bermain layang-layang sambil berlari karena jalan jelek, setelah jalan selesai dibangun oleh TNI dan warga, kini anak-anak begitu leluasa bermain di jalan tersebut.
 
Dimas, Dias dan sejumlah kawan-kawannya, tampak asyik bermain di jalan masuk wilayah Dusun Kacangan lor RT 3/ RW 03 Desa Sendangkulon. ”Terimakasih Pak Tentara, jalan di desa kami dibangun. Kini kalau mau ke sekolah atau bemain semakin lancar,” ungkap Dimas yang diamini oleh teman-temannya. (Pendim 0715/Kendal)
 

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels