KENDAL - TMMD Reguler 109 Kodim 0715/Kendal kini mendapatkan suatu kehormatan kunjungan dari tim Wasev Kodam IV/Diponegoro yaitu di Desa Sendang kulon, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, Jawa tengah.
Sepeda motor Dinas pun dipersiapkan untuk sarana transportasi tim Wasev mengecek di beberapa titik lokasi seperti betonisasi, RTLH, pantai Pening dan lain-lain, sepeda motor Dinas solusi yang paling tepat untuk transportasi karena medan yang berliku-liku dan menantang.
"Danru Provost Serda Hari Subagiyo mengatakan, kami adakan pengecekan Kendaraan dulu sebelum digunakan untuk pelayanan tim Wasev baik secara fisik maupun administrasi, karena ini semua membawa nama baik Kodim 0715/Kendal," Ujarnya. (Pendim 0715/Kendal)
Tags:
tmmd kendal