Lagi-Lagi Angkong Menjadi Buah Bibir di Lokasi TMMD

Realitakini.com-KARANGANYAR 
Kereta dorong mini yaitu Angkong benar-benar menjadi buah bibir warga dan TNI di  lokasi TMMD Jatiwarno.  Keberadaanya sangat berguna untuk melangsir material berupa pasir maupun bahan bangunan di tempat yang sempit yang tidak bisa dilalui truk di lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke 109 Kodim 0727/Karanganyar yang berada di desa Jatiwarno, kecamatan Jatipuro,  kabupaten Karanganyar.

Walaupun menggunakan alat manual, konvensional begitu pelan karena mengingat mengingat tenaga manusia sangat terbatas untuk mendorongnya. Keberadaan alat konvensional berupa angkong ini tidak bisa disepelekan, karena saat bekerja bisa secara bergantian sehingga alat ini bisa mengurangi rasa lelah.
Hal itu seperti yang dilakukan Serda Yuli Sugeng, anggota  Koramil 14/Jatipuro, dengan penuh semangat medorong angkong untuk membantu pembangunan Talud pelaksanaan Pra TMMD Reguler ke 109 di desa Jatiwarno kecamatan Jatipuro.

Demi kelancaran dalam proses pengerjaan di sejumlah sasaran fisik TMMD reguler ke 109 Kodim 0727/Karanganyar terbukti dengan “Angkong” kereta dorong mini ini cukup sangat ampuh untuk membantu pekerjaan para anggota TNI maupun warga masyarakat dalam mengejar target program TMMD.

Pasiter Kodim 0727/Karanganyar, Kapten Cpl Sutatna mengatakan bahwa angkong ini merupakan alat sederhana yang berguna membantu mempercepat dan memperlancar pelaksanaan pembangunan di lokasi pembangunan jembatan, Talud, serta jalan seperti saat ini,” jelasnya. (Tim Pendim 0727/Karanganyar)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels