Realitakini.com-Brebes,
Disamping setiap harinya memburu berita terkait pelaksanaan TMMD, dirinya sekaligus mensosialisasikan Protokol Kesehatan (Prokes) kepada warga Kalinusu.
'Ya, sambil menyelam minum air. Sambil memburu berita TMMD di desa itu, saya arahkan warga agar patuh memakai masker karena hingga saat ini pandemi covid masih berlangsung,” bebernya, Sabtu (26/9/2020).
Ditambahkannya, wajib hukumnya baik bagi anggota Satgas TMMD Reguler yang bertugas di Kalinusu saat ini, untuk memakai masker. Itu merupakan bentuk edukasi tak langsung bagi warga setempat yang ikut bekerja di lokasi pembangunan jalan tembus sepanjang 2,2 kilometer lebar 4-6 meter, dari Dukuh Karanganyar ke Dukuh Kedung Kandri, Desa Kalinusu.
“Intinya, semua itu untuk antisipasi agar jangan sampai ada anggota atau warga yang terpapar covid-19, selama pelaksanaan TMMD,” tandasnya. (Dar/Aan/Red)