Realitakini.com-KENDA
Ini target dari Komandan Kodim 0715/Kendal, Letkol Inf Iman Widhiarto S.T di pelaksanaan TMMD Reguler ke-109 di 0715/Kendal, dengan sasaran Desa Sendang kulon, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Yakni, inginkan targetkan dwi sukses di gelaran TMMD yang akan dibuka tanggal 22 September 2020 mendatang.
Menurut orang nomor satu di jajaran Kodim Kendal itu, disamping sukses-sukses lainya, dua target penting harus terlampaui. Yakni sukses di pelaksanaan dan sukses untuk menjuarai lomba karya jurnalistik TMMD, minimal untuk kategori Dansatgas.
''Untuk sukses pelaksanaan dimaksudkan, apa yang telah diprogramkan baik fisik maupun non fisik harus tuntas sebelum usainya TMMD. Terlebih dari itu, asas manfaat yang dirasakan oleh warga desa sasaran bisa maksimal,'' tandas Dandim Iman Widhiarto
Sementara itu, target yang tidak boleh ditawar adalah bisa menjuarai di lomba karya jurnalistik tingkat nasional untuk kategori Dansatgas. Bahkan kalau bisa, mengingat di lomba karya jurnalistik itu ada kategori wartawan perseorangan, ada insan media di wilayah Kabupaten Kendal dan sekitarnya yang ikut lomba dan berhasil menyabet juara.
Diketahui, menjadi tradisi dan telah dilaksanakan puluhan tahun, di setiap pelaksanaan TMMD Reguler, Mabes TNI AD menggelar lomba karya jurnalistik TMMD dengan berbagai kategori. Yakni kategori Dansatgas (antar Dandim) , Kapendam, dan wartawan perseorangan yang pesertanya bebas dari insan media berbagai media.
Untuk kategori wartawan perseorangan dibagi menjadi beberapa kategori, yakni wartawan media cetak/online dan kategori wartawan elektronik/televisi. Bagi yang berhasil meraih juara, pihak TNI AD menyediakan berbagai hadiah dan piagam.
Terkait dengan itu, demikian Letkol Inf Iman Widhiarto S.T , pihaknya akan segera menggelar pertemuan dengan para insan media yang ada di wilayah Kendal dan sekitarnya. Disamping untuk menjalin silaturahmi, sekaligus minta dukungan publikasi dari berbagai media terkait pelaksanaan TMMD di Desa Sendang Kulon.
''Sekaligus kami juga akan mendorong para wartawan baik cetak, online, maupun televisi untuk ambil bagian di lomba karya jurnalistik untuk kategori wartawan perseorangan. Harapannya, selain nanti Kodim bisa menyabet gelar juara, juga ada wartawan dari Kendal yang berhasil meraih juara. Ini tidak lagi sekedar membela panji-panji Kodim Kendal saja, melainkan sudah demi harumnya Kabupaten Kendal secara umum,'' pungkas Dandim Imam. (Pendim 0715/Kendal)
Tags:
tmmd kendal