Kopda Ahmad Beri Semangat Petani Desa Ngepoh


Realitakini.com - Tulungagung.
Diwaktu istirahat siang, disaat para petani sedang berada di sawah untuk memanen jagung, Kopda Ahmad, Personil TNI dari Yonif 511/Badak hitam yang tergabug dalam saatgsa TMMD reguler 108 datang menyapa seluruh Petani Desa Ngepoh Kecamatan Tanggunggunung, Kabupaten Tulungagung. 


Kopda Ahmad mendatangi lahan pertanian warga untuk mengenal lebih dekat dengan para petani Desa Ngepoh sekaligus ingin tau keluhan apa yang dirasakan oleh para petani, karena bila dilihat hingga kini, masih banyak kendala yang dirasakan oleh para petani Desa Ngepoh. 

Dengan berbagai masalah tersebut, minimal bisa memberikan solusi kepada para petani agar mereka merasa mendapat perhatian sekaligus mendapatkan dorongan semangat untuk maju. Sehingga akan membuat para petani bekerja bukan karena terdesak ekonomi semata, tetapi petani bekerja untuk semua.

Kepala Desa Ngepoh Sunaryo, Jumat (24/7/20) mengatakan,” Saat ini, petani di desa kami sedang panen jagung, sehingga masih ada yang memanen, ada pula yang sudah sebagian dijemur. Hasil panen jagung kali ini hanya dapat dikatakan lumayan. Karena petani desa kami masih perlu adanya sentuhan agar dapatnya hasil panen menjadi meningkat.”

Lebih lanjut, dirinya mengatakan, permasahan yang dihadapi masyarakat desa Ngepoh, selain infrastruktur yang masih belum memadai untuk lajunya roda ekonomi, juga masih kurangnya pengetahuan terkait mengolah lahan pertanian secara benar dengan sistem pola tanam dan pola lahan yang maksimal sesui aturan pertanian yang benar. (*)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels