No title

Realitakini.com-Payakumbuh
Tim Kukerta UNRI relawan lawan covid-19 melaksanakan kegiatan pengoptimalan kebun dasawisma yang berada di RT 01/RW 01.kelurahan Payobasung Kecamatan Payakumbuh Timur dan kegiatan ini langsung didampingi oleh ibu-ibu yang tergabung dalam kelompok Dasawisma. Kegiatan pengoptimalan dasawisma ini memiliki keterkaitan dengan pencegahan covid-19.

"Kebun dasawisma sendiri berisikan tanaman-tanaman yang dapat bermanfaat bagi kebutuhan masyarakat setempat serta terdapat tanaman yang disebut dengan Lumbung Hidup yang berisikan tanaman-tanaman pangan seperti jagung yang dapat memenuhi kebutuhan pangan dan dapat disimpan untuk stock kedepannya," sebut Shanya satu mahasiswa UNRI kepada wartawan, Selasa(09/06).

"Apotik Hidup berisikan tanaman-tanaman seperti tanaman jarak cina atau dikenal dengan tanaman betadine karena mampu mengobati luka luar secara instan dan dapur Hidup berisikan tanaman-tanaman seperti tanaman jahe, kunyit, temulawak, bawang, yang dapat digunakan untuk bumbu masakkan yang biasa dipakai untuk memasak," kata Ardan.

Diterangkan nya, "Kegiatan pengoptimalan dasawisma menggunakan alat seperti cangkul, sabit, dan garu serta  dimulai dari pembersihan kebun dari sampah-sampah serta gulma/tanaman pengganggu dengan tujuan agar kebun dapat ditanami dengan tanaman yang bermanfaat sehingga dapat mengurangi gangguan-gangguan yang dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan tanaman. Sampailah pada penanaman bibit-bibit tanaman seperti bawang, jagung, dan jarak cina," ujar Nadia.

"Dengan adanya pengoptimalan dasawisma ini, ditargetkan dengan tujuan bahwa masyarakat setempat tidak perlu lagi atau dapat mengurangi intensitas keluar rumah jika hanya untuk sekedar membeli bahan-bahan rumah tangga," sambung Regi.

Dikatakan lagi, "Membeli kebutuhan obat-obatan, bahkan kebutuhan pangan,karena di kebun dasawisma setidaknya sudah tersedia segala jenis kebutuhan tersebut. Terutama saat pandemi Covid-19 ini kita dianjurkan untuk lebih banyak berkegiatan di sekitaran rumah untuk meminimalisir pencegahan penyebaran Covid-19. Dan kebun dasawisma adalah salah satu bentuk perwujudan yang dapat membuat masyarakat setempat berkegiatan di sekitaran rumah serta dapat menuai hasilnya secara langsung tanpa harus berpergian ke tempat lain yang mungkin bisa saja menjadi pusat penyebaran Covid-19," tutup Benny.(YY)

Post a Comment

Previous Post Next Post