Memasuki New Normal, Alumni AKABRI 89 TNI-Polri Peduli Dan Bagikan Sembako

Realitakini.com-Jakarta
Memasuki new normal, alumni Akabri 89 bersama Muspika Kabupaten Padang Rincing, perangkat Desa dan instansi terkait membagikan sembako sebanyak 500 paket di Kabupaten Serang,Rabu(10/06).

Kombes Pol M Indra Gautama Msi mewakili alumni AKABRI 89 mengatakan, pihaknya bersinergi bersama Muspika, Pemdes dan instansi terkait dalam pembagian sembako sejumlah puluhan ribu ke seluruh wilayah di Indonesia, untuk wilayah Serang mendapat bagian sebanyak 500 paket sembako,"sebut nya.

Dalam kegiatan Bantuan sosial alumni Akabri 1989 di Kabupaten Serang di hadiri juga oleh Camat Padangrincing  Gunawan SH dan Kepala desa Curug Goong H.Mimi.

"Bakti Sosial yang dilaksanakan oleh alumni AKABRI angkatan 89 adalah salah satu implementasi undang undang no 6 tahun 2018 tentang karantina kesehatan dan didalam pasal 55 ayat (1) dan (2) diperlukan kehadiran negara ditengah-tengah masyarakat, dimana dimasa pandemic covid -19 masyarakat kurang mampu lebih merasakan dampaknya dalam memenuhi kehidupan pokok sehari-hari.

“Kami TNI-Polri Alumni AKABRI angkatan 89 akan hadir ditengah-tengah masyarakat” sebagai bentuk kepedulian kami kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak covid-19. Bukan karena kami cukup tapi rasa empathy hati dan jiwa kami yang ingin berbagi sesama mahluk hamba Allah Subhanallah Taallah," ujar M Indra Gautama.

Dijelaskan nya, sembako  yang akan dibagikan sebanyak 26.710 paket dan 1.000 set APD yg akan dibagikan kepada paramedis yg ada di rumah sakit. Sembako sebanyak 26.710 paket tersebut bukan hanya dibagikan di wilayah Serang saja namun juga Jabodetabek (Jakut, Jaksel, Jakbar, Jaktim, Jakpus, Bekasi, Tangerang, Bogor) , serta juga  dibagikan dibeberapa Propinsi Indonesia antara lain : Jawa Barat, Jawa Tengah, Sumsel, Sulbar, Sultra, Kalteng, Kaltim.
Paket sembako yang akan dibagikan ke masyarakat berupa Beras, Gula pasir, Minyak goreng, Teh celup, kecap dll.

Sedangkan untuk penerima paket sembako adalah : Korban PHK, Marbot, Panti Jompo, Pesantren,  Yatim Piatu, Ojol, Opang, kaum disabilitas, manusia gerobak, purnawirawan TNI-POLRI, masyarakat yg sangat membutuhkan,
Khusus APD diserahkan ke para Medis yg ada di rumah sakit,"kata nya.

M Indra Gautama menambahkan kalau kegiatan Baksos ini tidak hanya pada hari ini saja, tetapi akan terus berkelanjutan. Hanya sasarannya bisa berubah misalnya ada korban banjir, gempa bumi, dan bencana alam lainnya.

Ditambah kan,M Indra Gautama berharap masyarakat mau menerima tali kasih dari kami AKABRI 89 dan menerima kehadiran kami yang juga mewakili negara dan pemerintah ditengah-tengah masyarakat masyarakat wilayah Kab Serang,"ucap nya.

Sebelum kegiatan berakhir, M Indra Gautama menyampaikan himbauan dari Komjen pol Drs Agus Andrianto, dalam menyambut New Normal agar masyarakat Kabupaten Serang agar tetap membiasakan diri tertib dengan tatanan kehidupan baru dengan  tetap menggunakan masker, menjaga jarak, cuci tangan yg bersih dengan sabun dan ikuti protokoler kesehatan.(Rel/YY)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels