Kebersamaan Dandim 0807/Tulungagung Bersama Kepala Desa dan Warga

Tulungagung,- Sebelum pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 108 yang akan dilaksanakan di Desa Ngepoh, Kecamatan Panggunggunung, Kabupaten Tulungagung, Dandim 0807/Tulungagung mengecek secara langsung lokasi yang akan dijadikan sasaran pemngerjaan TMMD.

Mengingat dari Markas Komando Distrik Militer dengan lokasi sasaran TMMD sangat jauh dengan perjalanan kurang lebih 1 jam, maka Dandim bersama dengan anggotanya berangkat pagi-pagi dengan menggunakan mobil. Mereka tak mau moment pelaksanaan TMMD yang seluruhnya untuk kepentingan warga ini hilang begitu saja.

Akhirnya perjalanan yang melewati jalan perkampungan dan pedesaan dengan udara yang sejuk ini, tibalah rombongan Dandim bersama dengan anggotanya. Iapun turun dari mobilnya.

Ternyata kedatangan Dandim 0807/Tulungagung ini mendapat sambutan hangat dari Kepala Desa Ngepoh serta Camat Panggunggunung dan warga Desa Ngepoh yang lokasinya mendapatkan program pelaksanaan TMMD 108 mendatang.

Menanggapi kedatangan Dandim 0807/Tulungagung ini, Kepala Desa Ngepoh, Sunaryo (18/6/20) lalu mengatakan,” Saya ucapkan selamat datang dan terimakasih atas kedatangan Bapak Dandim ke desa kami. Bahkan tak lupa juga saya sebagai kepala Desa sangat terharu sekali karena mendapatkan program berupa TNI Manunggal Membangun Desa 108 ini. Tentunya harapan kami sebagai warga desa Ngepoh ini, dengan adanya program TMMD ini sedikit banyak dapat membantu warga desa ini dalam meningkatkan ekonomi masyarakat.”

Sementara itu, Dandim 0807/Tulungagung, Letkol Inf. Wildan Bahtiar mengatakan bahwa dirinya akan berusaha dan berupaya sebaik mungkin agar dalam pelaksanaan TMMD 108 ini dapat berjalan dengan baik dan lancar sesuai dengan harapan.

“Kami akan selalu berusaha semaksimal mungkin memberikan yang terbaik buat warga desa Ngepoh ini. Saya yakin dengan adanya bekerja secara gotong royong dan saling bahu membahu antara TNI dengan rakyat akan dapat menghasilkan keberhasilan,” kata Wildan.

Ia bahkan tak lupa juga mengucapkan terimakasih kepada warga Desa Ngepoh ini karena dalam kedatangannya di lokasi perencanaan TMMD dapat diterima dengan baik dan dengan antusias masyarakat yang tinggi.(*)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels