Tulungagung. Pelaksanaan pra TMMD yang sudah berjalan beberapa hari ini menjadi harapan baru bagi warga Desa Ngepoh, Kecamatan Tanggunggunung, Kabupaten Tulungagung karena dengan adanya pelaksanaan TMMD sebentar lagi desanya akan lebih maju.
Oleh karena itu, selain kaum laki-laki ikut bekerja dalam membantu TNI dari Kodim 0807/Tulungagung, Kaum hawa tak mau kalah dengan membuat menu masakan yang akan disajikan kepada anggota TNI dan juga warga desa Ngepoh yang ikut melaksanakan program pra TMMD.
Seperti yang dilakukan oleh Katilah, warga dusun Ngrancah ini, ia rela untuk membantu membuatkan makanan berupa menanak nasi yang akan diberikan untuk makan siang oleh anggota TNI dan warga.
“Ini khusu sebagai tanda terima kasih saya dan juga warga desa ini kepada Bapak TNI dalam melaksanakan pekerjaan. Tentu saja ini merupakan kebahagiaan saya tersendiri karena bisa ikut membantu beliau meskipun hanya memasak makanan siang,” katanya, Sabtu (27/6/20).
Dirinya juga merasa yakin bahwa dengan diadakannya pembangunan yang dikerjakan oleh TNI bersama warga melalui program TMMD 108 Kodim 0807/Tulungagung nantinya akan dapat diselesaikan dengan baik dan juga akan membawa perubahan baru di desanya.(*)
Tags:
Jatim