Realitakini.com - Raja Ampat.
Tim Satuan Gugus Tugas Percepatan Pencegahan Penanganan Corona Virus Disease (Covid -19) Raja Ampat kembali melaporkan menyampaikan perkembangan Covid-19 di Raja Ampat.
Data resmi yang di laporan tim satgas melalui Juru bicara, dr. Rosenda SP,Pd menyampaikan, Kasus Positif 14 Orang,
Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 7 Orang, Orang Dalam Pantauan (ODP) 59 Orang, dan Jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) 70 Orang
Ada terdapat jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) terkait Covid -19 di Raja Ampat terus bertambah
"Jumlah tambahan 2 Orang PDP, 1 Orang ODP sehingga Jumlah Toal PDP menjadi 7 Orang dan jumlah ODP yang sementara di pantau menjadi 59 Orang, Jelas Rosenda pada Confrensi Pers di Kantor Bupati Raja Ampat, Kamis (7/5/20).
Tambahan 2 Orang PDP dan 1 Orang ODP, terdapat di Wilayah Puskesmas Waisai.
"Sementara dari 64 jumlah Total sampel Swab yang di kirim ke makasar untuk pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR) atau tes Swab dengan hasil 14 sampel positif dan 50 sampel negatif,"Ungkap Rosenda.
Lanjut Rosenda, kami tetap menghimbaukan kepada masyarakat untuk tetap melakukan Phisycal Distancing, berperilaku hidup bersih, cuci tangan dengan air mengalir , gunakan masker dan terapkan etika batuk dan bersin serta tetap bekerja dari rumah, belajar dan berdoa dari Rumah,"pungkasya.(ww)
Tags:
Papua Barat