Jimer Munthe,Anggota Komisi II DPRD Mentawai:Pemerintah Jangan Seenaknya Ngomong Relokasi

Realitakini.com-Mentawai
Pemerintah jangan seenaknya ngomong relokasi. Itu tidak persoalan gampang," katanya Anggota Komisi II DPRD Mentawai, Jimer Munthe.  Ia meminta pemerintah harus memikirkan dengan matang rencana untuk merelokasi masyarakat yang tinggal di sepanjang pesisir pantai di Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara.

"Terkait rencana relokasi masyarakat yang bermukim di pantai harus matang. saat dimintai keterangan diruang kerjanya, Senin, (11/5/2020).

Lebih  lanjut Ia menyarankan, agar Pemerintah Kepulauan Mentawai terlebih dahulu  menyediakan lahan relokasi. Dan itupun harus dikaji dengan serius karena masyarakat yang bermukim dipinggir pantai rata-rata berprofesi sebagai nelayan.

"Seharusnya pemerintah menyediakan lahan relokasi terlebih dahulu. Tapi harus dikaji juga. Karena masyarakat hampir semuanya nelayan. Harus dipikirkan juga masa depan mereka. Nanti takutnya  setelah relokasi   timbul lagi persoalan baru" ujarnya. 

Legislator dari Partai Garuda itu menuturkan, rencana relokasi masyarakat yang bermukim disepanjang pesisir pantai Tuapeijat dalam jangka panjang pasti akan terealisasi, asalkan pemerintah benar-benar mengkaji dengan serius dan matang.Hal serupa juga disampaikan Kepala Desa Tuapeijat, Pusuibiat T.Oinan. Pihaknya akan terus berupaya melakukan pendekatan persuasif dan pemahaman  kepada masyarakat terkait relokasi. Namun pemerintah daerah Mentawai harapnya terlebih dahulu harus menyediakan lahan relokasi bagi masyarakat. 

"Kapanpun, kami di Desa siap berupaya memberikan pemahaman kepada masyarakat. Tapi lahan relokasi itu harus ada dan kehidupan mereka harus dipikirkan juga. Karena pencarian mereka itu melaut," pungkasnya. (*JJ)

Post a Comment

Previous Post Next Post