Realitakini.com- Padang
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padang mendukung kebijakan Pemerintah Kota Bukittinggi, terkait kebijakan seleksi warga Kota Padang yang ingin masuk ke kota wisata itu.
Ketua Komisi IV DPRD Padang, Azwar Siri mengatakan secara prinsip pihaknya mendukung kebijakan itu. "Karena kalau dilihat dari prinsipnya mendukung pemutusan COVID-19. Namun dalam hal ini tentunya kriterianya juga harus jelas sehingga tak simpang siur bagi masyarakat," katanya saat dihubungi di Padang, Kamis sore, 28 Mei 2020.
Ia mengatakan selain kriteria yang jelas, sosialisasi ke masyarakat juga harus gencar dilakukan oleh pemerintah kota atau daerah. "Sehingga masyarakat paham dan mengerti dengan hal ini agar tak memunculkan salah paham di tengah masyarakat nantinya," jelasnya.
Azwar Siri juga meminta masyarakat agar mematuhi kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh pemerintah selama masa pandemi ini. "Hal ini juga untuk kebaikan dan kesehatan masyarakat dalam memutus COVID-19 ini, jadi masri kita ikuti aturan ini bersama-sama," imbaunya.Sebelumnya, Pemerintah Kota Bukittinggi melarang warga Kota Padang untuk memasuki wilayah Bukitttinggi mengingat tingginya kasus di Ibu Kota provinsi ini. (*w)
Tags:
DPRD Padang